SuaraSumbar.id - Sumatera Barat (Sumbar) terus mencatatkan peningkatan signifikan dalam kondisi infrastruktur jalan provinsi di bawah kepemimpinan Mahyeldi, yang berkomitmen untuk melanjutkan perbaikan bersama calon wakil gubernurnya, Vasko Ruseimy.
Dalam debat perdana Pemilihan Gubernur Sumbar yang digelar di Mercure Hotel Padang pada Rabu, 13 November 2024, pasangan ini memaparkan data terbaru terkait perbaikan jalan provinsi yang dinilai jauh lebih baik dibandingkan dengan jalan kabupaten dan kota.
Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2023, panjang jalan provinsi di Sumatera Barat mencapai 1.690,50 kilometer, di mana 61,57 persen atau sekitar 1.040 kilometer sudah dalam kondisi baik atau mantap. Sebaliknya, jalan dengan kondisi rusak berat masih ada sekitar 24 persen atau sepanjang 405,6 kilometer.
Mahyeldi menekankan bahwa kondisi jalan provinsi lebih baik dibandingkan dengan jalan di bawah pengelolaan Kabupaten Solok, yang persentase pertumbuhannya hanya mencapai 1 persen.
Baca Juga: Debat Pilgub Sumbar: Akademisi Soroti Minimnya Penjelasan Konkret Program E-Government
Sementara itu, jalan kabupaten di bawah wewenang Pemerintah Kabupaten Solok pada 2023 hanya 41,63 persen yang berada dalam kondisi baik, dengan 30,08 persen sisanya rusak berat.
Dalam kesempatan itu, Vasko Ruseimy menambahkan bahwa pembangunan infrastruktur provinsi harus terintegrasi dengan kebijakan pusat untuk menjamin keberlanjutan pembangunan di Sumbar.
Dengan latar belakang Mahyeldi sebagai pemimpin daerah dan koneksi Vasko di tingkat pusat, pasangan ini yakin mampu menghadirkan kepemimpinan yang dapat memenuhi ekspektasi masyarakat Sumatera Barat.
“Berdasarkan tingginya antusiasme dan dukungan masyarakat, kami percaya bahwa Sumbar dapat terus maju melalui kolaborasi yang solid antara pemerintah daerah dan pusat,” ujar Vasko.
Kombinasi pengalaman Mahyeldi dan Vasko yang diusung partai Gerindra diyakini akan menjadi faktor kunci dalam meraih dukungan signifikan pada kontestasi Pilgub Sumbar mendatang.
Baca Juga: Brimob Polda Sumbar Terjunkan Pasukan Jaga Kamtibmas Pilkada 2024
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Apa Itu Catcalling? Bikin Aviani Malik Semprot Pendukung Paslon di Debat Pilkada Tangsel 2024
-
Pilkada 27 November 2024 Apakah Libur Nasional? Ini Penjelasan KPU
-
Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
-
Host Debat Pilkada Tangsel Kena Catcalling, Aviani Malik Semprot Pendukung Paslon: Saya Gak Suka Anda Panggil Saya Baby!
-
Aroma Pilpres di Pilkada: PDIP Bertarung Melawan Bayang-Bayang Jokowi
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
-
Prediksi Robby Darwis: Timnas Indonesia vs Jepang, Kevin Diks Jadi Kunci?
-
Nilai Tukar Rupiah Merosot Pagi Ini Jelang Rilis Neraca Perdagangan
-
3 Tim Mahal dari Liga 2: Skuat Bernilai Miliaran Rupiah!
Terkini
-
Disamakan dengan Hewan, Pemburu Babi di Sumbar Tersinggung Ceramah Buya Zulherwin
-
Ulama Kontroversial: Ceramah Buru Babi di Sumbar Berujung Laporan Polisi
-
Keadilan untuk Afif Maulana! Keluarga Tuntut Keterlibatan Ahli Forensik Independen
-
Debat Pilgub Sumbar: Mahyeldi Unggulkan Perbaikan Infrastruktur Jalan Provinsi
-
Debat Pilgub Sumbar: Akademisi Soroti Minimnya Penjelasan Konkret Program E-Government