SuaraSumbar.id - Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Audy Joinaldy, menyambut kepulangan empat Warga Negara Indonesia (WNI) yang dievakuasi dari Lebanon di Bandara Internasional Minangkabau (BIM) pada Selasa (15/10/2024).
"Alhamdulillah, pemerintah Indonesia telah berhasil mengevakuasi empat WNI yang berada di Lebanon, sebuah wilayah yang saat ini sedang mengalami eskalasi konflik dan gawat darurat akibat perang," ujar Plt Gubernur, Audy Joinaldy.
Empat WNI tersebut terdiri dari Rina Mardiani bersama dua anaknya, Muhammad Muhahal dan Ahmad Muhahal, serta seorang mahasiswa bernama Muhammad Luthfi Ahmadi asal Kabupaten Pasaman Barat.
Menurut Audy, Pemprov Sumbar telah berkoordinasi dengan Kementerian Luar Negeri dan Kementerian Dalam Negeri guna memastikan data dan jumlah WNI asal Sumbar yang berada di zona konflik tersebut.
Keempat WNI yang berhasil dievakuasi berasal dari Kabupaten Agam dan Kabupaten Pasaman Barat. Mereka terdiri dari seorang ibu beserta dua anak dan seorang mahasiswa.
Audy juga menambahkan bahwa suami dari ibu dua anak tersebut adalah warga negara asing (WNA) dan memutuskan untuk tidak dievakuasi bersama keluarganya.
"Kebetulan suaminya adalah warga negara setempat dan menolak untuk dievakuasi. Namun, karena istri dan anaknya adalah WNI, maka kewajiban negara untuk melindungi mereka," kata Audy.
Muhammad Luthfi Ahmadi, seorang mahasiswa asal Kabupaten Pasaman Barat, baru delapan bulan menempuh pendidikan di Beirut, Lebanon, sebelum akhirnya dievakuasi akibat meningkatnya situasi keamanan. Sebelum tiba di Sumatera Barat, mereka sempat diinapkan di Jakarta setelah menempuh perjalanan dari Lebanon.
"Kita bersyukur bahwa empat WNI asal Sumbar ini sudah tiba di Ranah Minang dengan selamat dan telah diserahkan kepada keluarga mereka masing-masing," tutup Audy. (antara)
Berita Terkait
-
KPK Klarifikasi, Tidak Ada Penggeledahan Mobil Plt Gubernur dan Sekda Riau
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara
-
Kemlu RI: 73 WNI Selamat dari Konflik Iran, Evakuasi Terus Berlanjut
-
Kemlu RI: Evakuasi WNI dari Iran Terus Berlangsung, 24 Orang Segera Tiba di Tanah Air
-
11 WNI Kembali ke Tanah Air Setelah Evakuasi dari Iran
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
Terkini
-
6 Orang Korban Banjir Bandang Silaing Bawah Luka-luka, Ini Penjelasan Kapolres Padang Panjang
-
Jembatan Kembar Silaing Bawah Diterjang Longsor, Jalur Padang-Bukittinggi Lumpuh Total
-
Payakumbuh Poetry Festival 2025, Soroti Alih Wahana hingga Galang Donasi Bencana Sumbar!
-
5 Orang Tewas Diterjang Banjir Kota Padang, Korban Terbanyak di Perumahan Elit!
-
Banjir dan Longsor di Sumbar Tewaskan 9 Orang, Jumlah Korban Berpotensi Bertambah!