SuaraSumbar.id - Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) menyarankan agar pemimpin yang terpilih dalam Pilkada 2024 bisa fokus pada pengembangan sektor pariwisata untuk mendongkrak Pendapatan Asli Daerah (PAD) provinsi tersebut.
Kepala Kanwil DJPb Sumbar, Syukriah mengatakan, pariwisata Sumbar dinilai memiliki potensi besar untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat jika dimaksimalkan dengan baik. Menurutnya, potensi alam dapat dikombinasikan dengan pengembangan UMKM dan kuliner khas Ranah Minang untuk menciptakan daya tarik yang lebih kuat bagi wisatawan.
"Jika ketiga elemen ini disinergikan dengan baik, dampaknya akan terasa pada peningkatan PAD Sumbar secara signifikan," kata Syukriah, Senin (30/9/2024).
Syukriah juga menambahkan bahwa pariwisata bisa menjadi motor penggerak ekonomi Sumbar di masa depan. Dengan kolaborasi yang baik antara pemerintah daerah dan pegiat pariwisata, perekonomian Sumbar bisa tumbuh lebih pesat. "Kami berharap para pemimpin daerah yang terpilih nanti bisa lebih fokus pada sektor ini," ujar Syukriah.
Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS) Sumbar, jumlah kunjungan wisatawan mancanegara ke Ranah Minang melalui Bandara Internasional Minangkabau pada Juli 2024 mencapai 5.936 orang, naik 28,18 persen dibandingkan bulan sebelumnya.
Mayoritas wisatawan berasal dari Malaysia, dengan 4.162 kunjungan, diikuti oleh wisatawan dari Australia, Belanda, Prancis, dan Amerika Serikat.
Kunjungan wisatawan asal Belanda bahkan mencatat peningkatan tertinggi, yakni sebesar 827,27 persen dibandingkan bulan sebelumnya, menunjukkan bahwa pariwisata Sumatera Barat semakin diminati oleh wisatawan mancanegara.
Dengan dukungan penuh dari pemimpin daerah terpilih pada Pilkada 2024, sektor pariwisata Sumbar diharapkan mampu terus tumbuh dan memberi dampak positif pada perekonomian daerah.
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
Terkini
-
5 Pemanis Alternatif Selain Gula yang Aman, Bikin Hidup Lebih Sehat!
-
7 Cara Aman Pengendara Motor Saat Terjebak Banjir, Jangan Asal Gas!
-
Kejati Sumbar Usut Kasus Dugaan Korupsi Dermaga di Mentawai Rp 24,9 Miliar, 20 Orang Sudah Diperiksa
-
Cara Daftar Magang Kemnaker Batch 2 BSI 2025, Peluang Emas untuk Fresh Graduate!
-
Kekayaan Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko, Tersandung Kasus Promosi Jabatan hingga Kena OTT KPK!