SuaraSumbar.id - Epyardi Asda mengusulkan program bedah rumah bagi orang tua Nia Kurnia Sari, gadis penjual gorengan yang ditemukan tewas terbunuh di Padang Pariaman.
Epyardi menyatakan ini dalam perayaan Maulid Nabi di Masjid Raya Guguak, Nagari Guguak, Kecamatan 2x11 Kayu Tanam.
“Saya akan berupaya agar program ini dapat dibiayai melalui dana aspirasi yang dikelola oleh anak saya, Athari Gauthi Ardi, yang saat ini menjabat di Komisi V DPR,” ujar Epyardi kepada Wali Nagari Guguak.
Epyardi juga meminta identitas orang tua Nia untuk memperlancar proses usulan tersebut.
Baca Juga: Pembunuh Nia Penjual Gorengan Ternyata Sempat Dipenjara saat Masih Kecil
Di sisi lain, dalam rangkaian kegiatan yang sama, bakal calon Wakil Gubernur Sumbar, Ekos Albar, melakukan kunjungan ke rumah orang tua Nia yang sangat sederhana.
Ekos menyampaikan dukungan moril dan memberikan santunan uang tunai kepada keluarga Nia.
“Dalam setiap musibah, kita harus mencari hikmah. Tragedi ini mengingatkan kita semua untuk lebih peduli terhadap sesama dan memperkuat nilai akidah serta akhlak di tengah masyarakat,” ujar Ekos saat memberikan sambutan.
Pada akhir kunjungan, ayah Nia, Asril, menyampaikan terima kasihnya kepada Ekos dan rombongan yang telah memberikan perhatian kepada keluarganya.
Asril juga berharap agar pihak kepolisian segera menangkap pelaku pembunuhan putrinya.
Baca Juga: Saksi: Pelaku Sempat Buntuti Nia Penjual Gorengan Sebelum Membunuh
Program bedah rumah ini diharapkan tidak hanya memperbaiki kondisi fisik rumah keluarga Nia, tetapi juga sebagai bentuk solidaritas dan dukungan moral kepada keluarga yang berduka.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Banjir Tak Jadi Halangan, Penjual Gorengan Tetap Buka Hingga Diserbu Banyak Pelanggan
-
Kontroversi Makam Nia Kurnia Sari yang Dijadikan Lokasi Syuting, Rupanya Sosok Ini yang Beri Izin
-
Ayah Nia Kurnia Sari Sakit Hati Makam Anaknya Dijadikan Lokasi Syuting Video Klip: Hati Saya Terluka...
-
Makam Nia Penjual Gorengan Jadi Lokasi Syuting Video Klip, Netizen Marah: Nyanyi Tuh di Panggung!
-
Sosok Misramolai, Penyanyi Minang Dikecam Ayah Nia Kurnia Sari usai Syuting Video Klip di Makam Anak
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen: Saya Mau Keluar dari...
- Rusuh Lagi! Indonesia Siap-siap Sanksi FIFA, Piala Dunia 2026 Pupus?
- Apa Sanksi Pakai Ijazah Palsu? Razman Arif dan Firdaus Oiwobo Diduga Tak Diakui Universitas Ibnu Chaldun
- Aset Disita gegara Harvey Moeis, Doa Sandra Dewi Terkabul? 'Tuhan Ambil Semua yang Kita Punya...'
- Lolly Kembali Main TikTok, Penampilannya Jadi Sorotan: Aura Kemiskinan Vadel Badjideh Terhempas
Pilihan
-
Dukungan Penuh Pemerintah, IKN Tetap Dibangun dengan Skema Alternatif
-
Perjuangan 83 Petani Kutim: Lahan Bertahun-tahun Dikelola, Kini Diklaim Pihak Lain
-
Persija vs Persib Bandung, Ridwan Kamil Dukung Siapa?
-
Jordi Amat Bongkar Dugaan Kasus Pencurian Umur: Delapan Pemain..
-
Sejarah dan Makna Tradisi Nyekar Makam Sebelum Puasa Ramadan
Terkini
-
Tragis! Siswa SD di Sijunjung Tewas Kesetrum Saat Pasang Umbul-umbul HUT Kabupaten
-
Usai Kalahkan Persita, CEO Semen Padang FC: Ini Titik Balik Kami
-
Solid dan Kompak, Kunci Semen Padang Bungkam Persita di Kandang Sendiri
-
Kronologi Bocah 10 Tahun Tertembak Senapan Angin di Rumah Dinas Puskesmas, Peluru Bersarang di Kepala
-
Pecah Telur! Rosad Setiawan Akhiri Paceklik Gol 22 Laga dengan Gol Spektakuler