SuaraSumbar.id - Epyardi Asda mengusulkan program bedah rumah bagi orang tua Nia Kurnia Sari, gadis penjual gorengan yang ditemukan tewas terbunuh di Padang Pariaman.
Epyardi menyatakan ini dalam perayaan Maulid Nabi di Masjid Raya Guguak, Nagari Guguak, Kecamatan 2x11 Kayu Tanam.
“Saya akan berupaya agar program ini dapat dibiayai melalui dana aspirasi yang dikelola oleh anak saya, Athari Gauthi Ardi, yang saat ini menjabat di Komisi V DPR,” ujar Epyardi kepada Wali Nagari Guguak.
Epyardi juga meminta identitas orang tua Nia untuk memperlancar proses usulan tersebut.
Di sisi lain, dalam rangkaian kegiatan yang sama, bakal calon Wakil Gubernur Sumbar, Ekos Albar, melakukan kunjungan ke rumah orang tua Nia yang sangat sederhana.
Ekos menyampaikan dukungan moril dan memberikan santunan uang tunai kepada keluarga Nia.
“Dalam setiap musibah, kita harus mencari hikmah. Tragedi ini mengingatkan kita semua untuk lebih peduli terhadap sesama dan memperkuat nilai akidah serta akhlak di tengah masyarakat,” ujar Ekos saat memberikan sambutan.
Pada akhir kunjungan, ayah Nia, Asril, menyampaikan terima kasihnya kepada Ekos dan rombongan yang telah memberikan perhatian kepada keluarganya.
Asril juga berharap agar pihak kepolisian segera menangkap pelaku pembunuhan putrinya.
Baca Juga: Pembunuh Nia Penjual Gorengan Ternyata Sempat Dipenjara saat Masih Kecil
Program bedah rumah ini diharapkan tidak hanya memperbaiki kondisi fisik rumah keluarga Nia, tetapi juga sebagai bentuk solidaritas dan dukungan moral kepada keluarga yang berduka.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Pembunuh Nia Penjual Gorengan Ternyata Sempat Dipenjara saat Masih Kecil
-
Saksi: Pelaku Sempat Buntuti Nia Penjual Gorengan Sebelum Membunuh
-
Polisi Buru Pembunuh Gadis Penjual Gorengan di Padang Pariaman, Warga Diimbau Beri Informasi
-
Warga Pasar Surau Ketakutan, Pelaku Pembunuh Gadis Penjual Gorengan Belum Tertangkap
-
IS Tersangka Pembunuh Nia Kurnia Sari, Dikenal SebagaiPengguna Narkoba
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Kronologi Penemuan 6 Nelayan Hilang di Pasaman Barat, Semuanya Selamat!
-
CEK FAKTA: Lowongan Kerja Petugas Haji 2025/2026 Viral, Benarkah?
-
Kasus HIV di Padang Merosot Tajam, Ini Cara Dinkes Stop Penyebarannya!
-
Terjebak Banjir, Warga Padang Dievakuasi SAR dengan Perahu Karet!
-
Kapal Nelayan Hilang di Air Bangis Pasaman Barat, Basarnas Kerahkan Tim!