SuaraSumbar.id - Suporter Semen Padang FC telah menyatakan kepercayaan penuh kepada manajemen klub untuk pemilihan pelatih kepala baru, menyusul pemecatan Hendri Susilo.
Pemecatan tersebut dilakukan setelah tim mengalami kekalahan 2-1 dari Malut United di Stadion Sultan Agung, Bantul, dalam lanjutan BRI Liga 1 musim 2024/2025.
Finteo Miranda, Dirigen Spartacks, kelompok suporter Semen Padang, mengatakan bahwa suporter memilih untuk tidak mengintervensi keputusan manajemen terkait pemilihan pelatih.
"Kami sebagai suporter, fokus kami adalah mendukung. Pemilihan pelatih adalah urusan manajemen," ujar Miranda yang akrab disapa Teo Fals, Senin (16/9/2024).
Baca Juga: Semen Padang FC Siap Tempur, Hengki Ardiles Pimpin Latihan Jelang Laga
Dalam masa transisi, Hengki Ardiles telah ditunjuk sebagai pelatih caretaker.
Ardiles akan memimpin tim dalam pertandingan kandang ketiga melawan Barito Putera yang akan digelar tanpa kehadiran penonton, sesuai dengan sanksi yang diberlakukan.
Laga tersebut dijadwalkan pada Rabu, 18 September 2024, pukul 15:30 WIB di Stadion Utama Sumbar.
Teo Fals berharap kedatangan pelatih baru dapat membawa perubahan dan evaluasi yang dibutuhkan untuk menghadapi putaran kedua kompetisi.
"Harapan kami, pelatih baru bisa membawa komposisi yang tepat dan perubahan yang signifikan untuk tim di putaran kedua," tambahnya.
Baca Juga: Semen Padang FC Jalani Latihan di Stadion Utama Sumbar Jelang Laga Melawan Barito Putera
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Malut United, Stadion Kie Raha dan Kembalinya Tanah Legenda Sepak Bola
-
Bigmatch BRI Liga 1: Persija Pede Gebuk Persebaya di Gelora Bung Tomo
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
Hasil BRI Liga 1: Arema Sikat MU dalam Drama 6 Gol, Malut Hancurkan Persis Solo 3-0
-
BRI Liga 1: Bakal Diuji Persija, Persebaya Soroti Pentingnya Pemain ke-12
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Polres Pariaman Ungkap Pemilik Ganja 11,7 Kilogram, Pelaku Ternyata Narapidana Narkoba
-
Rendang Diusulkan Jadi Warisan Budaya UNESCO, Ini Kata Kementerian Kebudayaan
-
Kantor MUI Sumbar Dibangun di Kawasan Masjid Syekh Khatib Al Minangkabawi, Bangunan 5 Lantai Senilai Rp 24 Miliar
-
Plt Gubernur Sumbar Soroti Daerah Rawan Konflik di Pilkada 2024: Bisa Menghambat Pemilihan!
-
Pria Lansia Tewas Usai Terseret Arus Sungai di Kota Padang