SuaraSumbar.id - Mobil pengangkut uang untuk pengisian ATM BRI dirampok di Flyover Bandara Internasional Minangkabau (BIM) Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar), Selasa (27/8/2024) sekitar pukul 02.30 WIB.
Mobil ini milik PT Bringin Gigantara yang dilaporkan sedang membawa uang sebesar Rp 5,6 miliar. Belum diketahui kronologi detail dalam peristiwa perampokan ini.
Kapolda Sumbar Irjen Pol Suharyono membenarkan peristiwa perampokan tersebut. Ia mengungkapkan kasus dalam proses penyelidikan.
"Kejadiannya itu memang ada. Kami belum akan merilis dulu," kata Suharyano, Selasa (27/8/2024).
Ia menjelaskan, pihak kepolisian belum merilis secara rinci peristiwa perampokan ini lantaran kasus penyelidikan masih berproses.
"Belum kami rilis karena masih lidik, sidik, nanti khawatirnya menghambat penyelidikan. Nanti saja kalau sudah ada gambarannya akan kami sampaikan," tambahnya.
Suharyano tak menampik mobil pengangkut uang untuk pengisian ATM ini dikawal anggota kepolisian. Namun ia tidak membeberkan saat perampokan terjadi bagaimana dengan anggota yang melakukan pengawalan.
"Memang aturan dikawal (anggota polisi). Tapi semuanya dalam proses lidik," ungkapnya.
Sementara itu, Kapolres Padang Pariaman AKBP Faisol Amir juga belum membeberkan kronologi detail perampokan. Ia hanya menjawab kasus dalam penyelidikan.
"Masih lidik dulu," singkat Faisol.
Kontributor: Saptra S
Berita Terkait
-
Nyanyian 2 Tersangka Ungkap Jaringan Perampokan Bersenpi di Sumsel
-
Profil dan Rekam Jejak Brigjen Gatot Tri Suryanta: Kapolda Sumbar Baru, Teman Satu Angkatan Kapolri Listyo Sigit Prabowo
-
Sahroni Peringatkan Kapolda Sumbar: Jangan Main-main, Lurus-lurus Saja Tangani Kasus Polisi Tembak Polisi!
-
AKP Dadang Penembak Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Hukuman Mati, Dijerat Pasal Pembunuhan Berencana
-
Tampang AKP Dadang, Tembaki Rumah Kapolres Solok Selatan Usai Tembak Mati Kasat Reskrim!
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
Terkini
-
Air Sinkhole di Limapuluh Kota Tercemar Bakteri E-Coli, Tak Layak Konsumsi!
-
Banjir Putuskan Jalan Provinsi AgamLimapuluh Kota, Akses Palupuh Lumpuh Total
-
6 Sampo Anti Uban, Solusi Hitamkan Rambut dengan Harga Mulai Rp 9 Ribu
-
Benarkah Air Sinkhole Limapuluh Kota Bisa Sembuhkan Penyakit? Ini Wanti-wanti Badan Geologi
-
Fakta Sinkhole di Situjuah Batua Limapuluh Kota: Air Jernih Tanpa Ikan, Warga Ramai Berdatangan!