SuaraSumbar.id - Semen Padang FC menargetkan kemenangan dalam laga pekan ketiga Liga 1 Indonesia melawan PSS Sleman yang akan berlangsung di Stadion STIK, Jakarta, pada Senin (26/8/2024).
Pelatih Hendri Susilo menegaskan bahwa timnya telah melakukan persiapan matang dan siap mengamankan tiga poin penuh untuk membangkitkan kembali semangat tim setelah mengalami dua kekalahan beruntun.
Hendri Susilo menyatakan bahwa seluruh pemain Semen Padang FC dalam kondisi siap tempur dan tidak ada kendala berarti yang menghambat persiapan tim. Tekad untuk meraih kemenangan di pertandingan ini sangat kuat, terutama setelah kalah beruntun dalam dua laga sebelumnya.
"Kami sudah melakukan berbagai persiapan. Semua pemain dalam keadaan siap, tidak ada yang terkendala, dan kami siap bertanding melawan PSS Sleman," ujar Hendri Susilo seperti dikutip dari laman resmi Liga Indonesia.
Setelah kembali dari Bali pasca kekalahan dari Bali United, Semen Padang FC melakukan evaluasi menyeluruh.
Hendri Susilo menekankan pentingnya kemenangan melawan PSS Sleman untuk mengembalikan kepercayaan diri tim. Dia juga mengungkapkan bahwa komunikasi dan motivasi telah diberikan kepada para pemain untuk menghadapi tantangan ini.
"Kami melakukan introspeksi setelah laga di Bali. Saya sudah berdiskusi dengan para pemain dan memberikan motivasi. Kami juga mengadakan acara makan bersama untuk menyegarkan suasana," jelas Hendri Susilo.
Hendri menambahkan bahwa kemenangan melawan PSS Sleman akan menjadi kunci kebangkitan tim, baik dari segi psikologis maupun perbaikan posisi di klasemen. Dia juga meminta dukungan penuh dari masyarakat Sumatera Barat dan para suporter Semen Padang untuk mencapai target tersebut.
"Kemenangan adalah hal yang bisa membangkitkan semuanya. Ini juga akan membantu kami memperbaiki peringkat di klasemen. PSS Sleman bukan tim yang mudah dihadapi, tetapi kami telah menyiapkan strategi yang matang untuk menghadapi mereka," tegas Hendri Susilo. (Antara)
Berita Terkait
-
Buntut Hasil Minor, Semen Padang FC Hentikan Hendri Susilo sebagai Pelatih
-
Mertua Pratama Arhan Pastikan Satu Pelatih Menyusul Gugur di BRI Liga 1, Siapa Dia?
-
Semen Padang FC Raih Kemenangan Perdana, Manajemen Evaluasi Kinerja Pelatih
-
Semen Padang Target Peringkat 6 Besar di Liga 1 2024-2025
-
Tim Promosi Liga 1, Semen Padang Umumkan Jajaran Tim Kepelatihan Sokong Hendri Susilo
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Eliano Reijnders Gabung Timnas Indonesia, PEC Zwolle Tulis Kalimat Menyentuh
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
Pilihan
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
Terkini
-
Kejar-kejaran dengan Polisi, Kurir Ganja 26 Kg Diringkus di Pasaman Barat, 1 Pelaku Residivis!
-
Daftar 7 Kapolres Baru di Polda Sumbar, Lengkap dengan 10 PJU Baru!
-
Kronologi Anggota Satpol PP Padang Tewas Ditabrak Mobil di Pariaman
-
Kamera Galaxy S25 Ultra-Galaxy AI Terbaru Hasilkan Foto Arsitektur Epik
-
Nikmati Fasilitas Pembayaran Digital Eksklusif di Kapan Lagi Buka Bareng BRI Festival 2025: Momen Spesial Ramadan