SuaraSumbar.id - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) optimistis meraih 15 medali emas dari 15 cabang olahraga pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI yang akan digelar di Aceh dan Medan.
Ketua KONI Sumbar, Ronny Pahlawan mengatakan, peluang untuk membawa pulang emas di PON Aceh-Sumut 2024 cukup besar. Namun, KONI Sumbar sendiri belum menetapkan target pasti.
"Ada 15 cabang olahraga yang kami proyeksikan untuk meraih medali emas pada PON XXI," ujar Ronny, Selasa (20/8/2024).
Beberapa cabang olahraga unggulan yang disebutkan termasuk kempo, taekwondo, tarung derajat, hapkido, dan barongsai.
Pada PON XX sebelumnya di Papua, kontingen Sumbar berhasil mengantongi delapan medali emas, sebuah prestasi yang menempatkan mereka di peringkat 15 nasional.
Namun, Ronny menegaskan bahwa pihaknya tidak akan menetapkan target perolehan medali emas secara resmi untuk PON XXI ini. Kendati demikian, 15 cabang olahraga tersebut tetap diharapkan mampu menyumbang medali emas bagi Provinsi Sumbar.
Hingga saat ini, belum ada kontingen Sumbar yang berangkat ke Aceh dan Medan. Meskipun demikian, sudah ada tiga cabang olahraga yakni Federasi Aero Sport Daerah (Fasida), dayung, dan Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia (Pordasi) Sumbar yang dijadwalkan berangkat pada 21 Agustus 2024.
Di lain hal, Ronny juga menyoroti polemik anggaran pembinaan bagi atlet yang terjadi, terutama di Federasi Arung Jeram Indonesia (Faji) Provinsi Sumbar. Ia berharap masalah ini tidak berlarut-larut, karena dikhawatirkan bisa mengganggu konsentrasi para atlet yang akan bertanding di Aceh dan Medan. (Antara)
Berita Terkait
-
Membanggakan, Siswi Ini Raih Medali Emas di Kompetisi Internasional ISPC 2024
-
Prestasi dan Pendidikan Aisha Hakim, Anak Irfan Hakim Raih Medali Emas PON Aceh-Sumut 2024
-
Profil Aisha Hakim, Anak Irfan Hakim Peraih Medali Emas Cabor Berkuda di PON Aceh-Sumut 2024
-
Evaluasi Pelaksanaan PON Aceh-Sumut, Menteri PUPR Gelar Rapat Bareng Menko PMK-Menpora Hari Ini
-
Menpora Bersama PSSI Pastikan Bentuk Timsus untuk Investigasi Kasus Wasit Eko di PON Aceh-Sumut
Terpopuler
- 8 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe MPV Mei 2025: 7-Seater Harga Mulai Rp30 Jutaan, Pajak Miring
- Rekomendasi 5 Mobil Bekas Murah Meriah untuk Ibu Muda yang Super Aktif! Mulai 65 Jutaan
- 3 Pihak Blak-blakan Beri Dukungan untuk Yuran Fernandes, Komdis PSSI Revisi Hukuman
- Olla Ramlan Resmi Umumkan Lepas Hijab: Pilihan Terbaik Bukan yang Bikin Kita Nyaman
- 9 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Minimal 6000 mAh, Kuat Berhari-bari Tanpa Powerbank
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Semen Padang Imbang, Dua Degradasi Ditentukan di Pekan Terakhir!
-
Pantas Dipanggil ke Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Kirim Whatsapp Ini ke Ramadhan Sananta
-
BREAKING NEWS! Kaesang Pangarep Kirim Isyarat Tinggalkan Persis Solo
-
Danantara Mau Suntik Modal ke Garuda Indonesia yang 'Tergelincir' Rugi Rp1,2 Triliun
-
5 Pilihan HP Murah RAM Besar: Kamera 50 MP ke Atas, Baterai Tahan Lama
Terkini
-
Damkar Ungkap Kebakaran di Pabrik Karet di Padang Sulit Dipadamkan: Karet Mentah
-
Pabrik Karet di Padang Terbakar, Api Tak Kunjung Padam
-
Gudang Diduga Penimbunan BBM Ilegal Terbakar di Bukittinggi, Disertai Ledakan
-
Sering Pakai Lipstik? Begini Cara Cegah Bibir Kering
-
Kumpulan 5 Link DANA Kaget Aktif Terbaru, Hati-hati Penipuan Tautan Saldo Gratis!