SuaraSumbar.id - Nama Zulkhairahmi jadi sorotan publik usai heboh di media sosial. Anggota DPRD Bukittinggi itu viral lantaran berkata kotor atau bacaruik (pantek) dalam bahasa Minang saat live di media sosial TikTok.
Lantas, siapa Zulkhairahmi?
Zulkhairahmi baru saja dilantik sebagai anggota DPRD Bukittinggi pada 7 Agustus untuk periode 2024-2029. Ia satu dari delapan keterwakilan anggota dewan perempuan di DPRD Bukittinggi.
Pada Pileg 2024 kemarin, Zulkhairahmi maju dari Dapil III Guguak Panjang, Kota Bukittinggi, dengan nomor urut 3. Perempuan berusia 26 tahun ini adalah kader Partai Gerindra.
Belum banyak data profil Zulkhairahmi bersilewaran. Ia tampaknya baru masuk di kancah politik. Namun, Zulkhairahmi merupakan adik dari Wali Kota Bukittinggi, Erman Safar.
Pada media sosial instagramnya @zulkhairahmi, ia cukup aktif membagikan momen kegiatannya setelah dilantik sebagai anggota DPRD Bukittinggi maupun ketika kampanye.
Ia juga beberapa kali mengunggah momen foto bersama keluarga besarnya yang terdapat Erman Safar. Salah satunya seperti ketika Zulkhairahmi wisuda.
Zulkhairahmi merupakan sarjana akuntansi. Ia diketahui belum menikah, sehingga termasuk anggota DPRD Bukittinggi yang termuda.
Dari kegaduhan yang ia perbuat, Zulkhairahmi telah menyampaikan permohonan maaf. Ia juga mengakui telah mendapatkan teguran keras dari partainya yakni Gerindra.
Zulkhairahmi memahami bahwa kejadian yang ia perbuat menimbulkan ketidaknyamanan di tegah masyarakat.
"Sebagai bentuk tanggung jawab, saya sudah menerima terguran keras dari partai. Dan saya berjanji akan memperbaiki diri serta lebih berhati-hati setiap langkah yang diambil ke depannya," katanya dalam unggahan di media sosial instagramnya, Selasa (20/8/2024).
"Sekali lagi terima kasih kepada seluruh masyarakat Bukittinggi yang telah menegur dan mengingatkan saya," sambungnya.
Sebelumnya, video yang Zulkhairahmi beredar di Instagram @bukittinggipressclub. Terlihat ia berada di dalam mobil bersama temannya.
Akun TikTok yang digunakan saat live disinyalir merupakan milik temannya. Saat live awalnya kamera menghadap ke atas, lalu Zulkhairahmi tampak tertawa bersama temannya.
Ia terdengar menyapa penonton di live TikTok itu dengan mengeluarkan kata kotor atau bacaruik (pantek) dalam bahasa Minang.
Bahkan setelah itu, ia tertawa terbahak sambil mengambil handphone tersebut dan mengarahkan kamera ke wajahnya. Temannya sempat menegur, agar tidak mengeluarkan kata-kata kotor.
"Woi jan model gitu ang (woi jangan seperti itu kamu," kata teman si perempuan yang duduk di sebelahnya.
Zulkhairahmi terdengar menjawab tidak. Tapi sekali lagi, ia kembali menyapa penonton live TikTok itu dengan ucapan yang tidak patut dilakukan.
Kontributor: Saptra S
Berita Terkait
-
Tom Lembong Trending Usai Praperadilan Ditolak: Netizen Bandingkan Kasus Ekspor Nikel
-
Pramono Anung Bakal 'Pin' Komentar Netizen dan Beri Hadiah, Sindir Ridwan Kamil?
-
Pria Ini Bikin Publik Salfok, Netizen: Resto Aman dari Vampir
-
Viral Tak Digubris Polisi, Pria yang Teriak-teriak di Gerbang Polsek Kelapa Gading Ternyata Keluarga Tersangka Narkoba
-
Viral Petugas Keamanan Mirip Marselino Ferdinan, Netizen: Disuruh Cetak Gol Malah Jadi Satpam!
Tag
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
-
Ingat! Penurunan Harga Tiket Pesawat Domestik 10 Persen Hanya Berlaku Hingga 3 Januari
-
Uji Tabrak Gagal Raih Bintang, Standar Keamanan Citroen C3 Aircross Mengkhawatirkan
-
Erick Thohir Sebut Aturan Kredit Pembiayaan Rumah Ribet, Target Prabowo Dibawa-bawa
Terkini
-
Hasil Hitung Cepat, Fadly-Maigus Tumbangkan Petahana di Pilkada Padang 2024: Doakan Kami Istiqomah!
-
Kronologi Teror Penembakan Rumah Dinas Wakil Bupati Solok Selatan, Pengacara: Bukan Senapan Angin!
-
Jalur Lintas Riau-Sumbar Tutup Total Tiga Hari, Ini Penyebabnya
-
Pasca Kasus Polisi Tembak Polisi, Gubernur Sumbar Bahas Soal Penutupan Tambang Ilegal: Sudah Berjalan!
-
Pilkada Solok Selatan Memanas: Rumah Dua Calon Wakil Bupati Diserang, Kaca Pecah!