Scroll untuk membaca artikel
Riki Chandra
Rabu, 14 Agustus 2024 | 14:40 WIB
Korban tabrak lari. [Dok.Istimewa]

SuaraSumbar.id - Insiden kecelakaan tragis terjadi di Jalur Padang-Solok, tepatnya di kawasan Sitinjau Lauik, Kelurahan Indarung, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, pada Rabu (14/8/2024).

Dalam video yang beredar, disebutkan korban tergelatak di jalan sudah meninggal dunia. Namun, pihak kepolisian belum memastikan hal tersebut.

Video kecelakaan tersebut telah menyebar luas di berbagai grup WhatsApp dan media sosial Instagram. Dalam narasi yang beredar, disebutkan bahwa kecelakaan tersebut diduga sebagai kasus tabrak lari.

"Innalillahi Wainnailaihi Raji'un. Terjadi insiden tabrak lari di jalur Sitinjau Lauik pada 14 Agustus 2024. Korban meninggal dunia (MD)," tulis akun Instagram sitinjaulauik_id dalam narasinya.

Dalam video yang tersebar, tampak korban tergeletak di pinggir jalan dengan tubuh yang sudah ditutupi spanduk. Beberapa saat kemudian, korban diangkut menggunakan mobil Mitsubishi L300 oleh para pengendara yang melintas.

Kanit Laka Lantas Polresta Padang, Iptu Zulkifli, membenarkan kejadian kecelakaan tersebut. Ia mengatakan bahwa pihaknya baru saja menerima informasi dan sedang bergerak menuju lokasi kejadian.

"Kami sedang menuju lokasi. Kondisi korban belum dapat dipastikan karena anggota kami masih dalam perjalanan menuju lokasi," kata Iptu Zulkifli kepada SuaraSumbar.id.

Lebih lanjut, ia menambahkan, "Untuk kondisi korban, nanti kami akan kabari lagi. Informasi sementara itu dulu," pungkasnya.

Kontributor : B Rahmat

Load More