SuaraSumbar.id - Partisipasi pemilih dalam Pemungutan Suara Ulang (PSU) untuk Calon Anggota DPD RI Dapil Sumbar di TPS 10 Kompleks Permata Surau Gadang (PSG), Kelurahan Surau Gadang, Kecamatan Nanggalo, Kota Padang, mencatat penurunan signifikan dibandingkan dengan Pemilu Legislatif sebelumnya yang diadakan pada 14 Februari lalu.
Ketua KPPS TPS 10, Zulfahmi, mengungkapkan kekecewaannya karena dari 186 pemilih yang terdaftar hanya 97 yang memberikan suara hingga waktu pencoblosan berakhir pukul 13.00 WIB.
"Sangat disayangkan, partisipasi pemilih kita turun drastis. Padahal, undangan sudah kami distribusikan keseluruh warga pemilih di kompleks," ujar Zulfahmi, Sabtu (13/7/2024).
Menurut Zulfahmi, ada beberapa alasan mengapa partisipasi warga menurun.
Baca Juga: Cerint Iralloza Tasya Unggul Tipis di TPS 10 Ujung Gurun, Perebutan Kursi DPD RI Memanas
"Banyak dari warga kompleks yang sedang berada di luar Sumbar, ada yang pulang kampung, dan ada pula yang mengantar anak mereka yang akan mulai sekolah pada Senin depan ke luar Kota Padang," jelas Zulfahmi.
Dari hasil penghitungan suara di TPS 10, Desrio Putra memimpin dengan 32 suara, disusul Irman Gusman dengan 19 suara, dan Muslim M. Yatim dengan 13 suara.
Jelita Donal dan Cerint Iralloza Tasya masing-masing mendapatkan 1 dan 10 suara.
Zulfahmi menambahkan bahwa meskipun ada 94 Kepala Keluarga (KK) di kompleks, jumlah pemilih yang terdaftar tidak bertambah karena beberapa di antara mereka belum mengurus pindah domisili.
Keadaan di TPS juga terlihat kurang semarak dengan kehadiran saksi yang minim. Hanya M Amar Firdausy, saksi dari calon DPD RI Muslim M. Yatim, yang hadir.
Baca Juga: Cuaca Buruk Lumpuhkan PSU DPD RI di Mentawai, 19 TPS Tertunda
Kehadiran pengawas TPS, Remon, membantu memastikan proses pencoblosan berjalan lancar meskipun partisipasi pemilih yang rendah.
Berita Terkait
-
Istri Mendes Yandri Susanto Menang Quick Count Indikator 76,9 Persen
-
Potret Pemungutan Suara Ulang di Berbagai Daerah Indonesia
-
Bawaslu RI Periksa 12 Orang Terkait Dugaan Politik Uang di PSU Pilkada Serang
-
KPU Klaim 8 Daerah Siap Gelar Pemungutan Suara Ulang Pilkada Akhir Pekan Ini
-
KPU Percepat Pelaksanakan PSU di Parigi Moutong karena Terbentur Jadwal Ibadah
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
PSU Pilkada Pasaman 2024 Diklaim Lancar, Rekapitulasi Digelar Minggu 20 April 2025!
-
Misteri Mayat di Bukittinggi Terungkap! CCTV Ungkap Detik-Detik Terakhir Korban Asal Lubuk Linggau
-
Link Resmi Saldo Gratis DANA Kaget, Masih Aktif hingga Siang ini, Buruan Klaim!
-
Kejutan Saldo Gratis DANA Kaget, Sabtu 19 April 2025: Siapa Cepat Dapat Cuan!
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!