SuaraSumbar.id - Calon senator Jelita Donal mencatatkan kemenangan di dua Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Nagari Lingkuang Aua Baru, Kecamatan Pasaman, Kabupaten Pasaman Barat, dalam Pemungutan Suara Ulang (PSU) Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI yang berlangsung Sabtu, 13 Juli 2024.
Jelita Donal berhasil mendominasi perolehan suara di TPS 003 dan TPS 001.
Di TPS 003, Jelita Donal memperoleh 13 suara, unggul dari saingannya Irman Gusman dan Muslim M Yatim yang masing-masing mendapatkan 9 suara.
Di posisi berikutnya, Abdul Aziz dan Emma Yohanna masing-masing meraih 6 suara, Yuri Hadiah 3 suara, Cerint Iralloza Tasya 2 suara, dan Yong Hendri 1 suara, dengan total suara sah di TPS ini mencapai 49.
Sementara itu, di TPS 001, Jelita Donal kembali memimpin dengan 7 suara, diikuti oleh Muslim M Yatim dan Emma Yohanna yang masing-masing meraih 6 suara.
Cerint Iralloza Tasya memperoleh 5 suara, Irman Gusman 4 suara, Mevrizal 2 suara, dan Hendra Irwan Rahim 1 suara, dengan total suara sah sebanyak 34.
Menurut catatan partisipasi pemilih, TPS 003 dihadiri oleh 49 orang dari total 155 Daftar Pemilih Tetap (DPT), sedangkan TPS 001 dihadiri oleh 34 pemilih dari 223 DPT.
Antusiasme pemilih terlihat beragam, dengan kehadiran lebih banyak pemilih perempuan di kedua TPS tersebut.
Kontributor : Rizky Islam
Baca Juga: Kucing Hutan Serang Warga di Dekat Lokasi PSU DPD RI, Damkar Turun Tangan
Berita Terkait
-
Kucing Hutan Serang Warga di Dekat Lokasi PSU DPD RI, Damkar Turun Tangan
-
Bawaslu Awasi Ketat PSU DPD RI di Pesisir Selatan, 1.640 TPS Jadi Sasaran
-
Drama Politik Sumbar: Irman Gusman Pepet Ketat Jelita Donal di PSU DPD RI
-
Tiga TPS di Padang Panjang Jadi Fokus Peninjauan PSU DPD RI, Warga Antusias Berpartisipasi
-
Partisipasi Menurun Drastis, Cerint Tetap Unggul di PSU DPD RI TPS 002 Pesisir Selatan
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
9 Lipstik Matte untuk Semua Warna Kulit, Teruji Tahan Lama
-
CEK FAKTA: Purbaya Naikkan Gaji Pensiunan 12 Persen dan Cair 30 Januari 2026, Benarkah?
-
Semen Padang FC vs Malut United di Stadion Agus Salim, Laga Panas Kabau Sirah Hadapi Mantan Pelatih!
-
CEK FAKTA: Penumpang Rekam Video Jatuhnya Pesawat ATR 42-500, Benarkah?
-
CEK FAKTA: Pesawat Raksasa Rusia Bawa Bantuan ke Aceh, Benarkah?