SuaraSumbar.id - Seorang pria di Nias Selatan, Sumatera Utara (Sumut), bernama Dodo Dakhi alias Ama Wita (40) gelap mata dan menombak temannya sendiri, Sito'olo Laia alias Ama Ester (48) hingga berkalang tanah alias tewas. Pelaku mengaku nekat melakukan pembunuhan itu karena sakit hati diancam korban.
Peristiwa pembunuhan ini terjadi Jumat (28/6/2024) dinihari di Desa Hiliaurifa Hilisimaetano, Kecamatan Maniamolo, Kabupaten Nias Selatan.
"Pelaku sudah diamankan," kata Kasat Reskrim Polres Nias Selatan AKP Fredy Siagian, ketika dikonfirmasi SuaraSumut.id, Sabtu (29/6/2024).
Ia mengatakan, pelaku ditangkap dalam tempo beberapa jam setelah kejadian, tepatnya Jumat pagi sekitar pukul 09.00 WIB di rumah keluarganya di Desa Faomasi Hilasmetano Kecamatan Maniamolo.
Dari pemeriksaan, lanjut Fredy mengatakan motif pelaku menghabisi nyawa temannya dengan tombak ini karena kesal korban sering diancam.
"Saat kejadian korban sedang naik sepeda motor, lalu pelaku datang menghadang," ujar Kasat.
Ia mengatakan pelaku pun langsung menombak korban di bagian telapak tangan sebelah kiri, hingga tombak tersebut tertancap kuat di telapak tangan Ama Ester.
"Tak puas hanya mengenai telapak tangan korbannya, pelaku kemudian kembali menghujamkan tombak ke dada atas sebelah kanan Ama Ester," ujar Fredy.
Puas menganiaya korban hingga meninggal dunia, pelaku lalu kabur melarikan diri. Polisi yang mendapat informasi kejadian ini kemudian bergerak melakukan penyelidikan lebih lanjut dan menangkap pelaku.
"Motif pelaku karena kesal sering diancam korban," imbuhnya.
Berita Terkait
-
Orang Tua Tak Ada, Negara Bisa Asuh Bocah Korban Penganiayaan di Nias Selatan
-
Geram Bocah di Nias Dianiaya Hingga Kaki Cacat: Pamannya Sakit Jiwa, Biadap!
-
Bocah di Nias Selatan Dianiaya hingga Cacat, Tante Korban Jadi Tersangka
-
5 Fakta Bocah di Nias Selatan Diduga Dianiaya Paman Sendiri, Kaki sampai Patah dan Bengkok
-
Pilu Bocah Perempuan di Nias Selatan Diduga Dianiaya Keluarga hingga Kaki Patah
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Eliano Reijnders Gabung Timnas Indonesia, PEC Zwolle Tulis Kalimat Menyentuh
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
Pilihan
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
Terkini
-
Kejar-kejaran dengan Polisi, Kurir Ganja 26 Kg Diringkus di Pasaman Barat, 1 Pelaku Residivis!
-
Daftar 7 Kapolres Baru di Polda Sumbar, Lengkap dengan 10 PJU Baru!
-
Kronologi Anggota Satpol PP Padang Tewas Ditabrak Mobil di Pariaman
-
Kamera Galaxy S25 Ultra-Galaxy AI Terbaru Hasilkan Foto Arsitektur Epik
-
Nikmati Fasilitas Pembayaran Digital Eksklusif di Kapan Lagi Buka Bareng BRI Festival 2025: Momen Spesial Ramadan