SuaraSumbar.id - Kinerja bisnis transaction banking dan treasury BRI terus mendapatkan pengakuan dari dunia internasional.
Terbaru, dalam ajang The Asset 25th Anniversary: Triple A Treasurise Award yang diselenggarakan di Hong Kong pada Selasa (14/5/2024) BRI dinobatkan sebagai Best Service Provider – Transaction Bank dan Best in Treasury and Working Capital-SMEs untuk region Indonesia.
Hadir langsung menerima penghargaan pada acara tersebut Direktur Wholesale Banking & Institution BRI Agus Noorsanto dan SEVP Treasury & Global Service BRI Achmad Royadi.
Agus Noorsanto mengungkapkan penghargaan tersebut memacu Perseroan untuk terus meningkatkan produk dan layanan transaction banking BRI.
Baca Juga: CORE Indonesia Sebut Menabung Uang di Bank Sangat Aman
“Untuk terus memacu transaksi, BRI berkomitmen memperbarui layanan dengan kualitas kelas dunia. BRI terus berinovasi melalui berbagai bentuk layanan, seperti Integrated Solution Platform yaitu QLola by BRI yang memudahkan nasabah dalam melakukan akses ke berbagai produk dan layanan wholesaledan non-individu dengan hanya satu kali login atau single sign on access,” imbuhnya.
Pada kuartal I/2024 tercatat volume transaksi Cash Management tumbuh 32,94% YoY, volume Trade Finance tumbuh 102,24% YoY. Pertumbuhan tersebut antara lain didukung oleh diluncurkannya Platform Solusi Terintegrasi bagi nasabah-nasabah wholesale yaitu QLola by BRI.
Di sisi lain, dalam menjaga tingkat profitabilitas dan market share, BRI terus mendorong aktivitas bisnis treasury pada security market dan foreign exchange market. Pada tahun 2023, bisnis treasury BRI mengalami peningkatan yang ditandai dengan kenaikan market share foreign exchange menjadi 11.22%, dari 11.08% pada tahun 2022.
Dalam bisnis surat berharga, atas peran aktif treasury BRI dalam menjadi market maker baik di pasar perdana maupun sekunder dalam penjualan SBN, BRI juga mendapatkan apresiasi nasional. Hal itu dibuktikan dengan keberhasilan BRI menyabet 6 (enam) penghargaan bergengsi dari Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan RIsiko (DJPPR) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) RI dengan predikat sebagai Dealer Utama Terbaik.
BRI juga memiliki portofolio ESG yang kuat sebagai upaya dan komitmen BRI untuk mendorong pertumbuhan berkelanjutan. Hal itu tercermin pada portofolio pembiayaan pada sustainable sector Q1 2024 sebesar 66.2% dari total kredit. Dari sisi liabilitas, BRI juga memiliki pendanaan yang sustain atau ESG-based funding pada instrumen Sustainability Bond (2019), Sustainability-Linked Loan (2022), MTN Inklusif (2022), Green Bond (2022 & 2023), dan ESG Repo (2023). Portofolio ESG tersebut juga menjadi media BRI dalam mempromosikan langkah-langkah kinerja atas penerapan ESG kepada publik, terutama stakeholders, sehingga akan berpengaruh pada peningkatan value perusahaan.
Baca Juga: Ingin Akhir Pekan Pasti Hemat, BRI Hadirkan Promo hingga 30 Persen di 8 Kota Indonesia
Berita Terkait
-
Tyronne del Pino Absen, 3 Pemain Ini Bisa Kacaukan Pertahanan Bali United
-
Hasil BRI Liga 1: Momen Pulang ke Rumah, PSS Sleman Malah Dihajar Dewa United
-
Belanja Sepuasnya di SOGO, Manfaatkan Diskon Menarik dari BRI
-
FIFA Nilai Persib Klub Paling Profesional se-Indonesia, Bobotoh: Semoga Jadi Pelecut Buat Klub Lain
-
Bayang-bayang Pemecatan Menghantui, Carlos Pena Umbar Janji
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Daftar 5 Patahan Aktif Berpotensi Picu Gempa Dahsyat di Sumatera Barat, Ini Peringatan BMKG!
-
Rahasia Klaim DANA Kaget Terbukti! Ini Link Aman dan Tips Dapat Saldo DANA Gratis 17 April 2025
-
DANA Kaget 17 April 2025 Dibagikan Lagi, Saldo Gratis Langsung Cair!
-
Tragis! Bocah 11 Tahun Ditemukan Meninggal di Sungai Kalumpang Padang, Ini Kronologinya
-
DANA Kaget 16 April 2025: Buruan Klaim! Saldo Gratis Menantimu