SuaraSumbar.id - Peran penting AgenBRILink dalam menyediakan akses keuangan hingga ke seluruh pelosok Tanah Air dirasakan secara luas oleh masyarakat. AgenBRILink merupakan perluasan layanan BRI, di mana agen menjadi mitra BRI menyediakan layanan perbankan secara langsung. Layanan ini mencapai seluruh wilayah Indonesia, termasuk wilayah 3T (Terdepan, Terpencil, dan Tertinggal).
Selain itu, AgenBRILink juga memberikan pendidikan kepada masyarakat mengenai layanan perbankan sambil memaksimalkan peluang bisnis sebagai sumber penghasilan bagi agen.
Sebagai apresiasi terhadap kinerja AgenBRILink, BRI memberikan penghargaan "Super AgenBRILink" sebagai bagian dari Program Nasional (PRONAS) perseroan. Penyerahan hadiah pemenang dilaksanakan di Medan, Sumatra Utara kepada delapan pemenang di Wilayah RO BRI Medan pada 24 April 2024.
Pemenangnya, yakni Agen “SEVEN ELEVENT MARKET” mendapatkan 1 Unit Hyundai Stargazer, kemudian empat AgenBRILink mendapatkan masing-masing 5 gram Logam Mulia dan tiga AgenBRILink lainnya masing masing mendapatkan 2 gram logam mulia.
Baca Juga: BRI Siap Distribusikan Banknotes untuk Living Cost Jamaah Haji 2024 Secara Efisien
Direktur Bisnis Mikro BRI Supari menjelaskan bahwa Super AgenBRILink adalah signature marketing program yang selalu diadakan setiap tahun oleh BRI. “Tujuannya adalah untuk memberikan penghargaan kepada para agen yang telah menjaga loyalitasnya kepada BRI. Selain itu, untuk meningkatkan kesejahteraan agen dari sisi pendapatan, serta meningkatkan awareness masyarakat terhadap AgenBRILink,” ujarnya.
Diharapkan program ini dapat memotivasi AgenBRILink untuk terus berkembang dan tumbuh lebih besar. Hingga akhir Kuartal I 2024, terdapat lebih dari 796 ribu AgenBRILink di seluruh Indonesia dengan total pendapatan berbasis fee (FBI) mencapai Rp395 miliar. Jumlah transaksi finansial yang dicatatkan pada periode Januari hingga Maret 2024 mencapai 285 juta transaksi dengan volumen mencapai Rp370 triliun, menunjukkan peran penting AgenBRILink dalam perekonomian dan kehidupan masyarakat.
Melalui AgenBRILink, selain transaksi tarik tunai, masyarakat juga dapat memenuhi kebutuhan transaksi perbankan seperti pembayaran tagihan listrik, air, iuran BPJS, telepon, pembelian pulsa, pembayaran cicilan, top-up BRIZZI, setoran pinjaman, memberikan layanan referral pembukaan rekening tabungan BSA, dan pinjaman, serta transaksi lainnya.
Berita Terkait
-
1 Detik Usai Juara Liga 1 2024-2025, Persib Bandung Bikin Rekor Mengejutkan
-
Persib Bandung Resmi Juara Liga 1 2024/2025
-
Persib Bandung Terancam Gagal Juara BRI Liga 1 2024/2025 Gara-gara Persebaya, Begini Hitungannya
-
BRI Liga 1: Pelatih Arema FC Tak Mau Larut dalam Kenangan Manis di Manahan
-
Ricky Nelson Ngeluh Persija Bapuk Lagi: Banyak Pemain Tidak Bisa...
Terpopuler
- Ungkap Alasan Dukung Pemakzulan Gibran, Eks KSAL: Dia Enggak Masuk, Saya Ingin yang Terbaik!
- Mutasi Anak Try Sutrisno Batal Usai Dikaitkan Isu Pemakzulan, Purnawirawan Minta Panglima TNI Cermat
- 5 Rekomendasi Motor Bekas Murah Rp3 Jutaan untuk Pekerja Keras: Pilih yang Irit atau yang Ngebut?
- Selamat Tinggal Ole Romeny dan Marselino Ferdinan, Bos Oxford Kasih Isyarat
- Pemain Asing PSM Makassar: Sepak Bola Indonesia Hanya Cocok untuk Cari Uang, Bukan Main Serius
Pilihan
-
Garuda Indonesia Tak Kuat Bayar Biaya Perawatan Pesawat, Erick Thohir Mau Panggil Wamildan Tsani
-
Persib Bandung Terancam Gagal Juara BRI Liga 1 2024/2025 Gara-gara Persebaya, Begini Hitungannya
-
Jual Data Demi Uang: Warga Bekasi Antre Pindai Retina di Worldcoin
-
Garuda Indonesia Tak Kuat Bayar Biaya Perawatan Pesawat, 15 Unit Terpaksa Parkir
-
Link Live Streaming Persik Kediri vs Persebaya Surabaya: Laga Persib Pesta Juara?
Terkini
-
Seorang Lansia Calon Haji Padang Dilarikan ke RS di Madinah, Sesak Napas di Pesawat!
-
Erupsi Gunung Marapi Bikin Panik Warga Agam-Tanah Datar: Kaca Rumah Bergetar, Kolom Abu 1000 Meter!
-
Kumpulan Link DANA Kaget Terbaru 5 Mei 2025, Buruan Klaim Saldo Gratis Sebelum Terlambat!
-
Harimau Sumatera Berulangkali Teror Warga Agam, 11 Konflik Satwa Liar Tercatat Selama 4 Bulan!
-
Pembangunan Flyover Sitinjau Lauik Dimulai, Desainnya Tahan Gempa!