SuaraSumbar.id - Idul Fitri selalu menjadi momen khusus yang dirayakan dengan berbagai suguhan makanan tradisional di seluruh Indonesia, termasuk di Kabupaten Solok, Sumatera Barat, di mana lemang beras ketan dicampur tape beras hitam menjadi hidangan yang sangat dinanti.
Lemang, makanan khas yang dibuat dari beras ketan dicampur santan, dimasukkan ke dalam bambu dan dibakar dengan api sampai matang, merupakan sajian yang lekat dengan perayaan besar di daerah ini.
Tape beras hitam, yang difermentasi selama beberapa hari menggunakan ragi sehingga menghasilkan rasa asam yang khas, seringkali menjadi pelengkap yang sempurna untuk lemang.
Salah seorang warga Kabupaten Solok, Ariyani, mengungkapkan, "Makanan ini hanya dibuat ketika hari-hari besar seperti lebaran atau bisa juga ditemui di hajatan. Biasanya kalau sudah membuat ini, akan habis waktu seharian hingga bisa disajikan untuk dimakan."
Menurut Ariyani yang merupakan mahasiswi ini, lemang beras ketan dan tape beras hitam menjadi salah satu makanan yang paling cepat habis diantara hidangan lain selama lebaran.
"Karena jarang bertemu makanya jadi pilihan dan rebutan ketika lebaran," tuturnya, dikutip Jumat (12/4/2024).
Pada momen Idul Fitri tahun ini, suguhan ini tidak hanya menjadi simbol kebersamaan tetapi juga bagian dari upaya pelestarian kuliner tradisional yang kaya akan nilai budaya dan rasa.
Warga dan pendatang yang berkunjung ke Kabupaten Solok selama lebaran disarankan untuk mencoba hidangan lezat ini sebagai bagian dari pengalaman mereka merayakan hari raya.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
89 Napi Lapas Suliki Terima Remisi Idul Fitri 1445H, Satu Langsung Bebas
-
Tiket Bus Padang-Jakarta untuk Arus Balik Hampir Ludes, Ini yang Tersisa
-
Info Tiket Bus Padang-Jakarta untuk Arus Balik Idul Fitri 1445H
-
Festival Rakik-rakik di Danau Maninjau Rayakan Idul Fitri 1445H
-
Jelang Lebaran, Longsor di Jalan Lintas Padang-Solok Selatan Hambat Akses Kendaraan
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Banjir Putuskan Jalan Provinsi AgamLimapuluh Kota, Akses Palupuh Lumpuh Total
-
6 Sampo Anti Uban, Solusi Hitamkan Rambut dengan Harga Mulai Rp 9 Ribu
-
Benarkah Air Sinkhole Limapuluh Kota Bisa Sembuhkan Penyakit? Ini Wanti-wanti Badan Geologi
-
Fakta Sinkhole di Situjuah Batua Limapuluh Kota: Air Jernih Tanpa Ikan, Warga Ramai Berdatangan!
-
Siapa Ressa Rizky Rossano? Gugat Denada Miliaran Rupiah, Ngaku Anak Kandung yang Ditelantarkan