SuaraSumbar.id - Minggu, 31 Maret 2024, menjadi saksi bisu kecelakaan tragis yang terjadi di Jalan Raya Padang-Bukittinggi, persisnya di Jorong Aia Mancua, Nagari Singgalang, Kabupaten Tanah Datar, sekitar pukul 12.30 WIB.
Sebuah minibus Mitsubishi Strada Triton dengan nomor polisi BA 8094 NB terperosok ke dalam jurang setinggi 10 meter dalam kejadian yang dijelaskan sebagai kecelakaan tunggal.
Kasat Lantas Polres Padang Panjang, Iptu Afrizal Sahar, mengungkapkan bahwa insiden tersebut melibatkan minibus yang dikemudikan oleh Mahdelmi (56), yang berangkat dari Padang menuju Padang Panjang bersama empat penumpang.
"Kecelakaan tersebut terjadi akibat sang pengemudi diduga mengantuk, sehingga kendaraan hilang kendali, menabrak tiang listrik sebelum akhirnya jatuh ke dalam jurang," kata dia, Senin (1/4/2024).
Baca Juga: Jadwal Buka Puasa Kota Bukittinggi Hari Ini, Senin 1 April 2024
Penumpang yang terlibat dalam kecelakaan ini adalah Billy Astagfi (18), Restu Alfarisi (16), Abdul Aziz (17), dan Son (40).
Semua korban mengalami luka-luka dan telah dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan medis yang diperlukan.
Kerugian material akibat kejadian ini diperkirakan mencapai Rp30 juta. Insiden ini menambah daftar panjang kecelakaan lalu lintas yang terjadi di jalan raya Indonesia, khususnya di area yang dikenal rawan akan kecelakaan seperti Jalan Raya Padang-Bukittinggi.
Kasat Lantas mengimbau para pengendara untuk selalu berhati-hati dalam berkendara dan memastikan kondisi prima sebelum melakukan perjalanan, terutama di rute yang memiliki risiko tinggi.
Kontributor : Rizky Islam
Baca Juga: Jadwal Buka Puasa Kota Padang Hari Ini, Senin 1 April 2024
Berita Terkait
-
Ada di Malaysia, Pemain Keturunan Bukittinggi Ini Eligible Bela Timnas Indonesia Senior dan U-17
-
Sate Padang Bundo Kanduang, Rasa Asli Minangkabau yang Menggoda Selera
-
Kekayaan Jonatan Christie, Viral Bagi-bagi Takjil Nasi Padang Sultan saat Ramadan
-
PT KAI Datangkan 12 Unit Kereta Baru untuk Perkuat KA Pariaman Ekspres
-
6 Fakta Banjir Padang Sidempuan: Ada Korban Meninggal Dunia, Infrastruktur Rusak
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Weton Rabu Pon Menurut Primbon Jawa: Karakter, Pantangan, dan Tips Menghindari Kesialan
-
Kiper Berdarah Belanda Klarifikasi Soal Patrick Kluivert: Fokus Pekerjaan Sendiri
-
Harga Emas Antam Hari Ini Melesat Hampir Tembus Rp2 Juta/Gram
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
Terkini
-
Petani di Sumbar Diminta Tanam Padi Serentak, Apa Manfaatnya?
-
Pemkab Padang Pariaman Batasi Jam Operasional Hiburan Malam, MUI Beri Dukungan Penuh!
-
BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Rebut Rezeki Gratis Menjelang Siang, Klik Link Saldo DANA Kaget Selasa 15 April 2025!
-
Rezeki Instan di Ujung Jari, Ini Cara Klaim Link DANA Kaget 15 April 2025!