SuaraSumbar.id - Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo, menanggapi santai pidato kemenangan pasangan Prabowo-Gibran yang unggul dalam hasil hitung cepat atau quick count Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Ganjar menyampaikan bahwa pihaknya masih menunggu hasil rekapitulasi resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebelum mengambil kesimpulan apakah Pilpres 2024 berlangsung dalam satu putaran atau tidak.
"Ya kita belum hehe, Kita tunggu dulu," kata Ganjar Pranowo, Kamis (15/2/2024).
Ia menambahkan, tim pemenangan serta partai politik pengusung dan pendukung masih sibuk menghimpun laporan penghitungan suara dari berbagai daerah.
Baca Juga: Anies-Cak Imin Kalah Quick Count, Nasdem Belum Mau Rekonsiliasi dengan Prabowo-Gibran
“Jadi kita evaluasi, termasuk laporan-laporan dari daerah,” ujar Ganjar.
Penghitungan cepat dari enam lembaga survei memang menempatkan pasangan Prabowo-Gibran di posisi terdepan, diikuti oleh Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud.
Menurut LSI Denny JA, Prabowo-Gibran memperoleh 58,77 persen suara, Anies-Muhaimin 24,31 persen, dan Ganjar-Mahfud 16,91 persen dengan suara masuk hingga pukul 16.30 WIB mencapai 82,55 persen.
Data serupa dari Poltracking dan Indikator Politik Indonesia juga menunjukkan keunggulan Prabowo-Gibran dengan margin yang signifikan terhadap dua pasangan calon lainnya.
Meskipun demikian, Ganjar Pranowo mengingatkan bahwa data quick count bukan merupakan hasil resmi Pemilu 2024, melainkan hanya analisis dan informasi sementara.
Baca Juga: Unggul di Nasional, Prabowo-Gibran Akui Kekalahan di Sumatera Barat
Hasil resmi Pemilu 2024 akan ditentukan melalui rekapitulasi yang dilakukan oleh KPU dari tanggal 15 Februari hingga 20 Maret 2024.
Berita Terkait
-
Sikat Mafia Beras, Menteri Pertanian Malah Ditegur Gibran Rakabuming: Ada Pemimpin Besar di Sana
-
Singgung Omongan Ganjar soal Menteri Temui Jokowi, PSI: Jangan Menjalankan Politik Pecah Belah
-
Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
-
Muzani Ungkap Cara Prabowo Persiapkan Kemerdekaan Palestina: Evakuasi Tenaga Medis-Pendidik ke RI
-
CEK FAKTA: Prabowo Marah Rakyat Bikin Pusing Pemerintah
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Wacana Sumatera Barat Jadi Daerah Istimewa Minangkabau Menguat Lagi, Ini Alasan dan Dasarnya!
-
Daftar 5 Patahan Aktif Berpotensi Picu Gempa Dahsyat di Sumatera Barat, Ini Peringatan BMKG!
-
Rahasia Klaim DANA Kaget Terbukti! Ini Link Aman dan Tips Dapat Saldo DANA Gratis 17 April 2025
-
DANA Kaget 17 April 2025 Dibagikan Lagi, Saldo Gratis Langsung Cair!
-
Tragis! Bocah 11 Tahun Ditemukan Meninggal di Sungai Kalumpang Padang, Ini Kronologinya