SuaraSumbar.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Agam membuka layanan pemeriksaan paru-paru gratis bagi masyarakat yang terdampak erupsi Gunung Marapi sejak awal Desember 2023.
Camat Sungai Pua, Ridwan mengatakan, pemeriksaan paru-paru ini bekerjasama dengan Perhimpunan Dokter Paru Indonesia (PDPI) Sumbar, Departemen Pulmonologi, Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran Unand dan RSUP M Djamil Padang.
"Direncanakan layanan dilaksanakan di Puskesmas Sungai Pua pada Minggu (14/1/2024)," katanya, Jumat (12/1/2024).
Ia mengatakan, ada 10 dokter spesialis paru dari PDPI Sumbar yang akan berpartisipasi dalam kegiatan itu.
Baca Juga: Dinasti Jokowi Disorot The New York Times, Citranya Buruk di Internasional
Pihak PDPI, Unand dan RSUP M Djamil Padang akan membawa peralatan lengkap untuk pemeriksaan tersebut.
Pemeriksaan paru-paru gratis itu sebagai langkah antisipasi dan mengetahui masyarakat terdampak erupsi dari kesehatan.
Ini mengingat karena telah ditemukannya warga Sungai Pua yang terjangkit Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA).
“Berkemungkinan ini akibat abu vulkanik erupsi Gunung Marapi, karena hampir setiap hari gunung erupsi,” katanya.
Ia mengimbau masyarakat untuk mengikuti pemeriksaan ini. Layanan ini gratis dan terbuka untuk umum.
Baca Juga: Khofifah Pilih Dukung Prabowo - Gibran, Cak Imin: Identitas NU-nya Meragukan
“Kita juga memberikan doorprize atau hadiah bagi masyarakat yang melakukan pemeriksaan,” katanya. (Antara)
Berita Terkait
-
Gunung Marapi Kembali Erupsi
-
Caleg DPRD Kota Padang Pasang Foto Senyum dan Logo Parpol di Karangan Bunga Korban Marapi
-
Haru, Ibunda Siska Afrina Korban Erupsi Marapi Wakili Wisuda Sang Anak yang Telah Tiada
-
Rabu Pagi, Gunung Marapi Kembali Erupsi
-
Cerita Fadli Hadapi Hujan Batu, Korban Selamat Erupsi Gunung Marapi
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
Terkini
-
Waspada! Status Gunung Marapi di Sumbar Naik ke Level Waspada
-
Ekspor CPO Sumbar Turun Drastis Gegara Gejolak Konflik Dunia? Ini Penjelasan BI
-
73 Persen Perlintasan Kereta Api di Sumbar Ilegal, 20 Ditutup Sepanjang 2024
-
Bukittinggi Dihujani Abu Vulknaik Erupsi Gunung Marapi
-
Simulasi Tsunami di Padang: Lari dari Pantai, Menuju Bypass