Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno
Selasa, 09 Januari 2024 | 16:03 WIB
Beda Gesture Prabowo dan Anies Bicara Soal Etika: Satu Tatap Lawan Bicara, Lainnya Senyum-senyum ke Kamera [Tangkap layar Live Debat Pilpres Youtube Suara.com]

SuaraSumbar.id - Calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto, yang juga menjabat sebagai Menteri Pertahanan, merespons penilaian rendah yang diberikan oleh Anies Baswedan saat debat capres terkait kinerja Kementerian Pertahanan.

Dalam sebuah acara konsolidasi relawan Prabowo-Gibran di GOR Remaja, Riau, pada Selasa, 9 Januari, Prabowo menyatakan bahwa ia tidak mempertimbangkan penilaian tersebut.

"Kemarin saya dapat penilaian dari seorang, ya kalian tahu lah siapa, yang kasih penilaian ke saya. Saya dikasih penilaian 11 dari 100. Jawaban saya seorang anak Betawi, kalau dari ente mah emang gue pikirin?" kata Prabowo, Selasa (9/1/2024).

Prabowo mengemukakan komitmennya dalam mengabdi kepada bangsa dan negara sejak muda, termasuk kesediaannya untuk mempertaruhkan nyawa demi membela bendera Merah-Putih.

Baca Juga: Tangkisan Kubu Prabowo Soal PDIP Minta Koreksi soal Alutsista Era Bung Karno

Ia juga menyampaikan bahwa dirinya fokus untuk bekerja dan tidak hanya menyelesaikan masalah dengan bicara.

"Saudara nonton debat enggak beberapa hari lalu? Saudara-saudara, silakan saudara menilai sendiri lah," ujar Prabowo.

Dalam debat ketiga Pilpres 2024 yang berlangsung pada Minggu, 7 Januari, Anies Baswedan memberikan nilai 11 dari 100 untuk kinerja Kementerian Pertahanan di bawah kepemimpinan Prabowo.

Anies juga menyoroti isu pembelian alutsista bekas oleh Kementerian Pertahanan, serta mengangkat masalah kesejahteraan prajurit TNI yang banyak belum memiliki rumah dinas.

Anies membandingkan kondisi ini dengan kepemilikan lahan yang dimiliki oleh seorang menteri di kabinet Presiden Jokowi yang mencapai ratusan ribu hektare.

Baca Juga: Anies Bilang 'Kok Presiden Ikut Komentar?', Jokowi Balas Begini

Komentar Prabowo ini menunjukkan reaksinya terhadap kritik yang disampaikan dalam debat capres, sekaligus menyoroti dinamika politik dan perdebatan yang terjadi dalam konteks Pilpres 2024.

Kontributor : Rizky Islam

Load More