Scroll untuk membaca artikel
Wakos Reza Gautama
Rabu, 03 Januari 2024 | 14:37 WIB
Capres nomor urut 1, Anies Baswedan dalam kampanye di Lapangan Cindua Mato, Kabupaten Tanah Datar, Sumbar, Rabu (3/1/2024). Anies Baswedan diminta jangan banyak janji. [Bidik layar/Rakha]

SuaraSumbar.id - Calon Presiden (Capres) Anies Baswedan menggelar kampanye di Sumatera Barat (Sumbar), Rabu (3/1/2024). Seperti biasa dalam acara kampanye Anies Baswedan, digelar acara Desak Anies.

Pada acara Desak Anies di Sumbar, ada seorang warga yang meminta Anies Baswedan untuk tidak banyak janji dalam kampanye di Pilpres 2024.

Anies Baswedan pun menanggapi permintaan warga ini. Menurut Anies Baswedan, masyarakat jangan melarang capres cawapres untuk banyak janji.

Justru sebaliknya menurut Anies, masyarakat harusnya mempersilakan capres cawapres banyak janji dan menagihnya ketika terpilih.

Baca Juga: Program Desak Anies Trending, Mardani Ali Sera: Anak Muda Zaman Now Sangat Cerdas

"Tapi bilang begini silakan janji yang banyak, kami akan catat janjimu dan kami akan tagih janjimu, gitu. Loh, kalau anda melarang kami janji banyak, rugi anda, bener ga?" ujar Anies Baswedan.

Menurut Anies, seharusnya masyarakat mengatakan, bahwa janji Anies Baswedan kurang banyak dan harus ditambah janjinya.

"Harusnya bilang Pak Anies janjimu kurang banyak Pak Anies, janjinya ditambah nanti kami tagih janjimu, begitu. Jangan slogannya dibalik, jangan banyak janji. Loh, kok jangan banyak janji? Buat saya baik-baik saja itu," kata Anies.  

Jika masyarakat meminta dirinya jangan banyak janji, kata Anies, maka lima janji yang diutarakannya akan dikurangi.

"Kalau tadi saya bilang ada 5 hal berarti dikurangi saja ya. Kalau gitu stadion dihapus saja, revitalisasi kereta api hapus saja ya. Loh kata dia jangan banyak janji. Makanya dibalik," ucap dia.

Baca Juga: Pernah Jadi Lumbung Suara Prabowo, TKD Yakin Sumbar Kini Jadi Basis AMIN

"Ini saya ajarin nih. Justru bilangnya gini, Pak Anies kami rekam kalimatmu, suatu saat kami tagih janjimu, begitu. Jadi nanti kalau ketemu siapa saja yang berkampanye, katakan eh kurang janjimu, tambahin ini 1,2,3,4. Setuju ya?" ujar Anies.

Load More