“Bro, bro harus ikut membangun kampung halaman. Dengan jaringan yang bro miliki, ke pusat, kementerian, tokoh-tokoh nasional, saya mewakili Pemkab Limapuluh Kota sangat yakin akan ada perubahan baru yang bisa tercipta. Baik di bidang pariwisata, pertanian, perkebunan dan infrastruktur,” ungkap Rizki saat berkunjung ke Situjuah.
Ajakan itulah yang diterima Benni. Sebagai putera daerah, Benni dari dulu memang punya perhatian khusus untuk Limapuluh Kota. Namun perhatian itu sebelumnya acap gugur karena respon lemah pemerintah. Saat ajakan datang, Benni langsung tancap gas.
“Ajakan Plt Bupati ibarat pintu pembuka semangat. Saya punya mimpi Limapuluh Kota sejahtera dan maju. Kuncinya kolaborasi. Bersama-sama. Tak ada yang bisa jalan sendiri. Pemerintah mesti menggandeng banyak pihak. Itu yang ditawarkan Rizki Kurniawan, dan saya terima,” tutur Benni.
Kecintaan Benni padankampung halamannya dibuktilan dengan keikutsertaannya menjadi calon anggota legislatif (Caleg) pada Pemilu 2024 mendatang. Benni meninggalkan jabatannya sebagai Vice Director Haluan Media Group untuk memenuhi panggilan membangun kampung halaman.
Benni bergabung dengan Partai Nasdem dan menjadi Caleg untuk Daerah Pemilihan (Dapil) 3, yang meliputi Kecamatan Situjuah Limo Nagari, Luak dan Lareh Sago Halaban. “Ini panggilan hati. Saya meninggalkan jabatan penting agar bisa bersama-sama masyarakat membangun kampung halaman, khususnya Situjuah. Bagi saya, sebesar apapun nama di perantauan, jika lupa pada kampung halaman, itu percuma. Saya tak ingin begitu,” kata Benni.
Dikenal sebagai wartawan antikorupsi, Benni yang merupakan putera Situjuah kelahiran 28 Oktober 1987, dikenal karena tulisannya yang konsisten melawan perbuatan korup. Dia juga punya banyak jaringan, baik di kalangan pemerintah, tokoh bangsa, aktris hingga politisi. Jaringan itulah yang nantinya dimanfaatkan untuk mendorong pembangunan.
Berita Terkait
-
Longsor Terjang Jalur Sumbar-Riau Dekat Kelok 9 Limapuluh Kota, 1 Unit Mobil Tertimbun
-
Warga Pekanbaru Tewas di Jurang Jembatan Layang Kelok 9 Limapuluh Kota
-
Ini Parah Ini! Pria Limapuluh Kota Sumbar Rudapaksa Anak Kecil 10 Kali
-
14 Anggota Komunitas Motor Trabas Tersesat di Hutan Limapuluh Kota, 1 Orang Meninggal Dunia
-
Tersesat di Hutan Limapuluh Kota Sumbar, Rombongan Komunitas Motor Trabas Ditemukan, 1 Meninggal
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Duel Mobil Murah Honda Brio vs BYD Atto 1, Beda Rp30 Jutaan tapi ...
- Harga Mitsubishi Destinator Resmi Diumumkan! 5 Mobil Ini Langsung Panik?
- 41 Kode Redeem FF Max Terbaru 24 Juli: Klaim Skin Scar, M1887, dan Hadiah EVOS
Pilihan
-
Fenomena Rojali dan Rohana Justru Sinyal Positif untuk Ekonomi Indonesia
-
5 Rekomendasi HP 5G Xiaomi di Bawah Rp 4 Juta, Harga Murah Spek Melimpah
-
Kisah Unik Reinkarnasi di Novel Life and Death are Wearing Me Out
-
10 Model Gelang Emas 24 Karat yang Cocok untuk Pergelangan Tangan Gemuk
-
Selamat Tinggal Samba? Ini Alasan Gen Z Beralih ke Adidas Campus 00s & Forum Low
Terkini
-
Polresta Padang Kandangkan 140 Motor dalam Razia Balap Liar, Knalpot Brong dan STNK Target Utama!
-
Gunung Marapi Erupsi 46 Detik, Ancaman Lahar Dingin Tetap Mengintai!
-
Sumbar Lawan Karhutla: 10 Ton NaCl Diterbangkan BMKG untuk Hujan Buatan!
-
Galaxy Z Fold7 Hadir Lebih Tipis dan Tetap Kokoh Setelah Melewati Tes Uji 500 Ribu Kali Lipatan
-
Polda Sumbar Perketat Pengawasan Tol Padang-Sicincin, Kenapa?