- Semen Padang FC masih berpeluang naik posisi pekan ke-19.
- Kemenangan wajib diraih demi keluar dari papan bawah klasemen.
- Hasil laga Persijap Jepara turut menentukan nasib Semen Padang.
SuaraSumbar.id - Semen Padang FC masih membuka peluang memperbaiki posisi di papan bawah klasemen sementara BRI Super League pada pekan ke-19.
Tim berjuluk Kabau Sirah itu berpotensi naik ke urutan ke-16 klasemen dengan catatan mampu mengamankan kemenangan, sekaligus berharap pesaing terdekatnya terpeleset.
Saat ini, Semen Padang FC berada di peringkat ke-17 klasemen sementara dengan koleksi 11 poin hingga pekan ke-18.
Posisi tersebut membuat Kabau Sirah masih harus bekerja ekstra keras untuk keluar dari zona bawah dan menjaga peluang bertahan di kompetisi kasta tertinggi sepak bola nasional.
Berdasarkan hitung-hitungan poin di klasemen sementara, persaingan di papan bawah BRI Super League terbilang ketat. Persijap Jepara menempati posisi ke-16 dengan raihan 12 poin, sementara Persis Surakarta berada di peringkat ke-18 dengan koleksi 10 poin. Jarak poin yang tipis membuat perubahan posisi masih sangat mungkin terjadi pada pekan ke-19.
Pada pekan ini, Semen Padang FC dijadwalkan menghadapi PSM Makassar. Jika Kabau Sirah mampu meraih kemenangan, tambahan tiga poin akan mengangkat perolehan mereka menjadi 14 poin.
Di sisi lain, Persijap Jepara akan menjalani laga berat dengan bertandang ke markas Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Malang.
Skenario paling memungkinkan bagi Semen Padang FC untuk naik ke posisi ke-16 adalah dengan meraih kemenangan atas PSM Makassar, sementara Persijap gagal menang dari Arema FC.
Bahkan jika Persijap hanya mampu bermain imbang, Kabau Sirah tetap berhak menyalip karena unggul secara head to head. Pada putaran pertama lalu, Semen Padang berhasil menang 2-1 saat bertandang ke Jepara.
Namun demikian, peluang Semen Padang FC untuk langsung menyalip PSBS Biak yang berada di peringkat ke-15 dengan 16 poin, maupun Madura United di posisi ke-14 dengan 17 poin, masih belum terbuka pada pekan ke-19 ini.
Selisih poin yang cukup jauh membuat target realistis Kabau Sirah saat ini adalah keluar dari posisi ke-17 terlebih dahulu.
Di sisi lain, Persis Surakarta juga menghadapi tantangan berat karena harus menjamu pimpinan klasemen, Persib Bandung. Jika Persis mampu meraih kemenangan, mereka berpotensi menyalip Semen Padang FC di klasemen sementara.
Dengan kondisi tersebut, kemenangan menjadi harga mati bagi Semen Padang FC demi mereduksi ketertinggalan poin dan menjaga asa bertahan di BRI Super League. Upaya maksimal terus dilakukan manajemen, termasuk perombakan komposisi pemain asing dengan mendatangkan tujuh pemain asing baru dan mempertahankan tiga pemain lama.
Perjalanan kompetisi masih panjang, dan peluang Semen Padang FC untuk memperbaiki posisi klasemen tetap terbuka. (Antara)
Berita Terkait
-
Alasan Semen Padang Boyong Maicon Souza
-
Tambahan Amunisi Lini Depan, Semen Padang Resmi Pinjam Maicon Souza dari Borneo FC
-
Profil Guillermo Fernandez, Mesin Gol Baru Semen Padang dari North East FC
-
Semen Padang Resmi Boyong Eks Striker Athletic Bilbao, Bisa Debut Lawan Bali United
-
Semen Padang Rekrut 8 Pemain Asing Baru untuk Putaran Kedua BRI Super League
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
-
Jokowi Angkat Bicara Soal Dugaan Korupsi Mantan Menag Yaqut: Saya Tidak Pernah Perintahkan Korupsi!
-
Siapa yang Meminta Iman Rachman Mundur dari Dirut BEI?
-
Skandal Sepak Bola China: Eks Everton dan 72 Pemain Dijatuhi Sanksi Seumur Hidup
Terkini
-
5 Lipstik Drugstore Terbaik 2026, Tahan Lama dan Nyaman di Bibir
-
Semen Padang FC Berpeluang Naik ke Posisi 16 Klasemen BRI Super League, Ini Skenarionya
-
5 Lipstik Super Awet 12 Jam, Anti Pudar Meski Dipakai Makan
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 126, Mengupas Karya AA Navis dan Dee Lestari
-
CEK FAKTA: Reza Arap Ditangkap Polisi 26 Januari, Benarkah?