SuaraSumbar.id - Kontroversi kembali mewarnai kehidupan presenter ternama, Uya Kuya. Baru-baru ini, ia mengaku menerima ancaman pembunuhan dari seseorang yang tidak dikenal melalui direct message (DM) Instagram.
Ancaman tersebut diduga bermula dari konten podcast yang dilakukannya bersama aktor Tio Pakusadewo, yang membongkar kehidupan di balik jeruji besi.
Uya Kuya membeberkan ancaman tersebut melalui unggahannya di Instagram. Dalam percakapan DM, orang yang mengancam Uya Kuya mengaku tidak tenang di tempat kerjanya dan bahkan mengancam akan mengirim pembunuh bayaran.
"Sekarang tempat kerja saya jadi tidak tenang," tulis akun platform dalam DM kepada Uya Kuya, dikutip hari Minggu (14/5/2023).
"Saya akan kirim para pembunuh bayaran saya karena sudah menyinggung," sambung akun tersebut.
Dalam percakapan yang dibagikan oleh Uya Kuya, orang tersebut juga meminta agar Uya Kuya menghapus tayangan podcast dengan Tio Pakusadewo. "Saya mau kamu tutup hapus tayangan Tio," harap pengancam.
Namun, tampaknya ancaman ini tidak membuat Uya Kuya takut. Malah, ia membuat candaan mengenai situasi tersebut dengan menyatakan ia akan bersembunyi di Mal Senayan City dan meminta netizen untuk tidak memberitahu orang lain.
"Dapet ancaman pembunuhan! Untuk sementara waktu aku harus sembunyi di Mal Senayan City dulu, Jangan bilang2 kalo saya sembunyi di food courtnya yah depan KFC. Bilang aja saya lagi di Jonggol! Pak Presiden , pak Polisi , @alditaher.official , FBI dan CIA Tolong saya !!!" tulis Uya Kuya di akun Instagramnya.
Meski berada dalam situasi yang cukup mengkhawatirkan, para netizen justru memberikan dukungan kepada Uya Kuya dan memujinya karena keberaniannya. "Kalo sudah ancaman pembunuhan gini.. FIX KING UYA BERADA DI JALAN YANG BENAR. KITA HARUS KAWAL TERUS," tulis salah satu netizen.
Baca Juga: CEK FAKTA: Aibnya Selama Ini Dibongkar oleh Loly, Nikita Mirzani Kini Masuk Bui?
Bagaimana kelanjutan dari ancaman yang diterima Uya Kuya ini? Kita tunggu saja kabar selanjutnya.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Fachry Albar Terancam 12 Tahun Penjara: Kedua Kalinya Terjerat Narkoba, Kali Ini Lebih Berat?
-
Anti Lusuh, Dinar Candy Sebut Nikita Mirzani Masih Glowing Meski di Penjara
-
Penjara Prancis Diserang dengan Senjata Otomatis: Tanggapan Keras atas "Tsunami" Narkoba
-
Isi Surat Hasto PDIP di Penjara: Prabowo Terpaksa Efisiensi karena Jokowi Salah Urus Negara!
-
Ditulis di Penjara, Maklumat Hasto Kristiyanto ke Kader PDIP: Waspada Upaya Ambil Alih Partai!
Terpopuler
- Selamat Tinggal Jordi Amat
- Sosok Pengacara Paula Verhoeven, Adabnya di Podcast Jadi Perbincangan
- Mobil Bekas Eropa Murah di Bawah Rp50 Juta, Ini Rekomendasinya Lengkap dengan Spesifikasi dan Pajak
- 12 Potret Rumah Mewah Luna Maya: Usung Modern Tropis, Pakai Listrik 33 Ribu Watt
- Ini 5 Rekomendasi Mobil Bekas Daihatsu di Bawah 100 Juta, Pajaknya Murah Meriah
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Gol Sho Yamamoto Bawa Persis Solo Jungkalkan Persita
-
7 Rekomendasi Produk Make Up Lokal BPOM, Murah dengan Kualitas Terbaik
-
Siswa Nakal Jabar 'Disekolahkan' di Barak Militer, Program Mulai Digelar Mei 2025!
-
12 Rekomendasi Mobil Bekas di Bawah Rp100 Juta, Kondisi Oke Tak Bebani Cicilan
-
Link Live Streaming Persis Solo vs Persita Tangerang: Adu Kuat di Stadion Manahan!
Terkini
-
2 Kali Erupsi Gunung Marapi dalam Sehari, Warga Diminta Waspadai Banjir Lahar!
-
Geger! Warga Asing Asal Norwegia Tewas di Sungai Limapuluh Kota, Diduga Jatuh dari Jembatan
-
Bayar Simpanan Nasabah 3 BPR Bangkrut di Sumbar Rp 10 Miliar, LPS Bongkar Alasan Bank Ditutup!
-
Cara Pakai Skincare yang Benar, Dijamin Wajah Makin Cerah dan Sehat!
-
Nyaris Tragedi! Petugas KAI Sumbar Selamatkan Nyawa Pria Diduga OGDJ yang Lari Kejar Kereta Api