SuaraSumbar.id - Polisi ikut mengamankan sejumlah objek wisata di Pantai Padang, Sumatera Barat (Sumbar) selama libur Lebaran 2023. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi pungli, aksi premanisme hingga hal-hal yang tak diinginkan lainnya.
Kapolsek Bungus Teluk Kabung Kompol Al Indra mengatakan, personel akan ditempatkan di lokasi wisata pantai yang berada di wilayah hukumnya.
Ia menyebutkan telah menerjunkan tiga puluhan personel untuk mengamankan sejumlah objek wisata selama libur Idul Fitri 1444 Hijriah.
“Personel tersebut merupakan gabungan dari Polresta Padang dan Polsek Bungus Teluk Kabung," katanya, dikutip dari Antara, Senin (24/4/2023).
Baca Juga: Sambut Ramadan 2023, Badan Rescue NasDem Sumbar Bagi 1000 Paket Takjil Gratis di Padang
Menurutnya, tiap-tiap lokasi wisata tersebut akan ditempatkan personel baik yang berpakaian dinas maupun yang berpakaian non dinas.
"Kami siap memberikan pengamanan, pelayanan dan kenyamanan kepada masyarakat khususnya wisatawan yang datang berlibur," kata dia.
Dirinya juga mengimbau kepada pemilik usaha di sejumlah objek wisata untuk bersama-sama menjaga kamtibmas dengan mengenakan tarif yang wajar.
Menurut dia pedagang yang menaikkan harga sepihak akan berdampak pada jumlah kunjungan wisatawan.
“Kalau wisata ramah, aman, dan nyaman, wisatawan akan ramai datang dan tentunya dapat meningkatkan perekonomian masyarakat," kata dia.
Kapolsek Bungus Teluk Kabung juga berpesan kepada pengunjung untuk memperhatikan keselamatan saat bermain di pantai dengan selalu mengawasi anggota keluarganya.
Kota Padang sendiri menjadi destinasi wisata bagi pemudik di saat Idul Fitri dan salah satu destinasi adalah wisata bahari.
Pengunjung dapat bermain di sepanjang pesisiran pantai atau di pulau pulau.
Pihak kepolisian telah menyiapkan sejumlah personel untuk memberikan pengamanan dan pelayanan.
Kepolisian Resor (Polres) Kota Padang, Sumatera Barat, mendirikan 13 posko untuk mengamankan arus mudik dan balik Lebaran 2023 di daerah ini.
Posko yang tersebar di lokasi strategis dan dianggap rawan itu akan mulai beroperasi pada Selasa (18/4) hingga 1 Mei 2023.
"Polresta Padang mendirikan 13 posko yang terdiri atas posko pengamanan (pospam), posko pelayanan (posyan), dan posko Terpadu," kata Kepala Seksi Humas Polresta Padang Ipda Yanti Delfina. (Antara)
Berita Terkait
-
Profil Bagindo Aziz Chan, Wali Kota Padang ke-2 yang Gugur Melawan Belanda 19 Juli 1947
-
Pucat! Ini Wajah 3 Perempuan Pencekok Kucing dengan Miras di Kota Padang
-
Rayakan Idul Fitri Hari Ini, Jamaah Tarekat Naqsabandiyah di Kota Padang Gelar Salat Id
-
Syahdu! Pesona Wisata di Pesisir Pantai Kota Padang
-
Ajak Masyarakat Peduli Lingkungan, Pegadaian Resmikan 15 BSU Binaan di Kota Padang
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Kapolda Sumbar: Motif Biar Dibuktikan di Persidangan
-
Kapolda Sumbar Kembali Tegaskan AKP Dadang Tak Ganguan Mental: Sudah Mau Makan!
-
Masa Tenang Pilkada 2024, KPU Sumbar Larang Aktivitas Kampanye dan Survei
-
Bawaslu Agam Tertibkan APK di Masa Tenang Pilkada 2024
-
Kasus Penembakan Kasat Reskrim Solsel, Walhi Sebut Momen Berantas Kejahatan Lingkungan