SuaraSumbar.id - Pemprov Sumbar mengalokasikan anggaran Rp 112 miliar untuk pembangunan Kabupaten Solok Selatan di beberapa sektor.
Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah mengatakan, anggaran itu dialokasikan untuk pendidikan Rp 27 miliar, masyarakat desa Rp 1 miliar lebih, pertanian Rp 8,2 miliar, peternakan Rp 4 miliar, kehutanan Rp 1,2 miliar, bagi hasil Rp 57 miliar dan MTQ Rp 7 miliar.
"Anggaran provinsi terbagi untuk kabupaten/kota dan tahun ini di Solok Selatan dialokasikan Rp 112 miliar," katanya melansir Antara Senin (17/4/2023).
Saat safari Ramadhan, Mahyeldi juga menyalurkan bantuan masjid Rp 50 juta ditambah bantuan dari beberapa OPD yang ikut dalam rombongan.
Baca Juga: Perintah Kapolri untuk Personel Pengamanan Lebaran di Purbalingga
Selain itu juga ada bantuan makanan tambahan untuk Balita sebanyak 80 dus guna mengatasi stunting.
Untuk mengatasi stunting ada dua hal yang perlu diperhatikan, yaitu makanan untuk balita asupan ibu hamil sebab apabila kurang nutrisi maka berpengaruh pada ibu serta anaknya.
Dirinya sangat mendukung program satu Jorong satu rumah tahfiz di Solok Selatan dan ini sejalan dengan program Pemprov. Mahyeldi juga menyalurkan bantuan Baznas untuk bedah rumah Rp 25 juta di Liki.
Bupati Solok Selatan Khairunas mengatakan Kabupaten sangat berharap perhatian Pemprov dalam hal alokasi anggaran untuk pembangunan.
"Kami berharap pada 2024 Pemprov Sumbar tetap mengalokasikan anggaran untuk pembangunan Solok Selatan," katanya.
Baca Juga: Yana Mulyana Kena OTT, Netizen Minta KPK Turun ke Lampung: Usut Kasus Korupsi
Berita Terkait
-
Komitmen Lanjutkan IKN, Pemerintah Bakal Libatkan Mantan Presiden Jokowi: Minta Petunjuk dan Arahan
-
Bank Indonesia Catat Surplus Anggaran Rp55 Triliun Hingga September 2024
-
Perusahaan BUMD Jakarta Diminta jadi Agen Pembangunan
-
Natalius Pigai Minta Rp20 Triliun usai jadi Menteri HAM, Eks Pimpinan KPK Bambang Widjojanto Bilang Begini
-
Untuk Program Sosialiasi HAM di Desa-desa, Natalius Pigai Butuh Rp 8,3 Triliun
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Menaker Yassierli Berduka, Sang Ayah Wafat dan Dimakamkan di Tanah Datar
-
Syamsuar Ahmad, Ayah Menaker Yassierli dan Pendidik Senior, Tutup Usia di Padang
-
Sumatera Barat Masuk Daerah Prioritas Pengembangan Ekonomi Kreatif Nasional, Cuma 12 Provinsi di Indonesia!
-
Cara Pemprov Sumbar Antisipasi Banjir Lahar Dingin Gunung Marapi
-
Pertanda Erupsi? Hewan Turun dari Gunung Marapi, Warga Dihantui Bayang-bayang Letusan