SuaraSumbar.id - Rafael Alun Trisambodo akhirnya resmi menjadi tersangka dan ditahan Komisi Pemberantasan Korupsi dalam kasus pencucian uang.
Kasus itu sebenarnya bermula dari kelakuan bejat anak Rafael, yakni Mario Dandy, yang menganiaya bocah berusia 15 tahun hingga mengalami sakit berkepanjangan.
Setelah ramai diperbincangkan di media-media sosial, mulailah terkuak gaya hidup mewah Mario Dandy beserta keluarganya termasuk Rafael.
KPK lantas turun tangan memeriksa kekayaan tak wajar Rafael. Hasilnya, mantan pegawai pajak itu ditahan.
Baca Juga: Cek Fakta: Benarkah Firli Bahuri Diciduk Polisi Tepat Malam Ini?
Terbaru, beredar kabar yang menarasikan bahwa Menteri Keuangan Sri Mulyani dan Anggota Komisi III DPR RI Arteria Dahlan meneriama aliran dana dari Rafael Alun Trisambodo.
Namun, benarkan informasi tersebut?
Pemeriksaan fakta
Kabar tersebut disebarkan oleh akun Youtube dengan 87,6 ribu pengikut bernama KANAL BERITA melalui sebuah video yang diunggah pada 14 April 2023.
"Pagi ini ternyata Sri Mulyani dan Arteria Dahlan terima aliran dana dari Rafael Alun," demikian judul video yang diunggah, dikutip hari Sabtu (15/4/2023).
Baca Juga: Cek Fakta: Benarkah Arteria Dahlan Pakai Ijazah Palsu Bertarif Rp 2,5 Miliar per Lembar?
Selain itu, unggahan tersebut juga menyertakan thumbnail berupa foto yang diduga telah direkayasa dengan narasi sebagai berikut:
"Ternyata tiga serangkai Sri Mulyani dan Arteria Dahlan terima aliran dana dari Rafael Alun."
Tapi setelah melihat unggahan tersebut secara utuh, tidak ditemukan adanya keselarasan antara narasi dalam judul dan thumbnail dengan isi video.
Video tersebut sama sekali tidak menampilkan atau menunjukkan bukti bahwa Sri Mulyani dan Arteria Dahlan menerima aliran dana dari Rafael Alun.
Faktanya, berdasarkan penelusuran, hingga saat ini tidak ada berita kredibel yang menyatakan Sri Mulyani dan Arteria Dahlan menerima aliran dana dari Rafael Alun.
Kesimpulan
Dengan demikian, bisa disimpulkan bahwa video yang mengklaim Sri Mulyani dan Arteria Dahlan menerima aliran dana dari Rafael Alun adalah kabar bohong alias hoaks.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Warganet Kompak Bikin Petisi Batalkan Kenaikan PPN 12 Persen
-
Wacana Pemerintah Menaikkan PPN 12 Persen Dianggap Menambah Penderitaan Rakyat Kecil
-
Daftar Barang Tak Kena PPN 12 Persen Mulai Januari 2025, Apa Saja?
-
Scoopy Mudah Dicuri? Sri Mulyani Wajib Belanja Komponen Ini Biar Motornya Anti Maling
-
Segini Gaji Sri Mulyani yang Naikkan PPN Jadi 12 Persen Mulai 2025
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
Terkini
-
Kompolnas Desak Polda Sumbar Ungkap Motif Polisi Tembak Mati Polisi di Polres Solok Selatan
-
Kapolda Sumbar Lepas Jenazah Kasat Reskrim Polres Solok Selatan ke Makassar: Permintaan Ibunya Dimakamkan di Kampung!
-
AKP Dadang Penembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Bakal Dipecat, Kapolda Sumbar: Segera Proses PTDH!
-
Sadis! Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Ditembak Jarak Dekat 2 Kali, Kapolda Sumbar: Tidak Manusiawi!
-
Semringah Nelayan di Ranah Minang, Melaut Bebas Cemas Berkat BPJS Ketenagakerjaan