SuaraSumbar.id - Empat orang dinyatakan hilang saat boat cargo bermuatan triplek dihantam badai dan terombang-ambing di perairan laut Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat (Sumbar).
Sebelumnya, terdapat 7 person on board (POB) dan tiga orang di antaranya ditemukan selamat di tengah laut.
"Tiga orang selamat terapung-apung mengunakan triplek. Kami bawa ke dermaga Tuapejat," kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Kepulauan Mentawai, Akmal, Sabtu (25/3/2023).
Akmal menyebutkan, pihaknya memulai operasi SAR pencarian terhadap 4 orang yang hilang. Proses pencarian dilakukan menggunakan KN SAR Ramawijaya 240 Mentawai.
"Sejak pukul 05.00 WIB sudah kembali dilakukan operasi SAR pencarian," kata dia.
Sebelumnya, boat cargo mengalami kendala akibat cuaca ekstrem pada Jumat (24/3) sore. Boat ini hendak berlayar ke Pei-pei, Siberut Barat Daya.
Namun di Pesawangan antara Pulau Sipora dan Pulau Siberut (selat bunga laut), kapal boat dihantam badai dan terombang-ambing.
"Selain bermuatan triplek, juga terdapat 7 POB," imbuh Akmal.
Daftar korban selamat
1. Delfian (23).
2. Gregorius (23).
3. Asril (22).
Baca Juga: Terdampar di Pulau Siruamata, SAR Mentawai Berhasil Selamatkan Nelayan Firman dan Adang
Hilang atau dalam pencarian
1. Inpa (22)
2. Jandi (23).
3. Delfira (20).
4. Andira (21).
Kontributor: Saptra S
Berita Terkait
-
Modus Eks Pejabat Basarnas Korupsi Kendaraan Penyelamat, Negara Rugi Puluhan Miliar
-
Tragis! Turis Italia Tewas Tertusuk Ikan Ini Saat Berselancar di Perairan Mentawai
-
Tiga Helikopter Hilir Mudik Di Langit Sukabumi, Selamatkan 71 Nelayan Terisolasi Di Perairan Tegalbuleud
-
Kasus Dugaan Korupsi Pengadaan Kendaraan, KPK Dalami Pencairan Anggaran di Basarnas
-
Jumlah Korban Speedboat Meledak Tewaskan Cagub Benny Laos Total 33 Orang
Tag
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
Terkini
-
Polres Pariaman Ungkap Pemilik Ganja 11,7 Kilogram, Pelaku Ternyata Narapidana Narkoba
-
Rendang Diusulkan Jadi Warisan Budaya UNESCO, Ini Kata Kementerian Kebudayaan
-
Kantor MUI Sumbar Dibangun di Kawasan Masjid Syekh Khatib Al Minangkabawi, Bangunan 5 Lantai Senilai Rp 24 Miliar
-
Plt Gubernur Sumbar Soroti Daerah Rawan Konflik di Pilkada 2024: Bisa Menghambat Pemilihan!
-
Pria Lansia Tewas Usai Terseret Arus Sungai di Kota Padang