SuaraSumbar.id - Tim Gabungan Pemerintah Kabupaten Agam, Sumatera Barat (Sumbar), menghentikan proses pencarian kakek bernama Damsir Bagindo Basa (80), warga Jorong Gantiang Koto Tuo, Nagari Canduang Koto Laweh, Kecamatan Candung, yang dilaporkan hilang sejak Minggu (29/1/2023).
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Agam Bambang Warsito mengatakan, pencarian korban dihentikan Minggu (5/2/2023) setelah tujuh hari dilakukan pencarian.
"Korban belum juga ditemukan dan berdasarkan kesepakatan Tim Gabungan bersama pihak keluarga, untuk proses pencarian resmi dihentikan," katanya.
Ia mengatakan, pencarian korban melibatkan BPBD Agam, Satpol PP Damkar, Polres Bukittinggi, pemerintah kecamatan, perintah nagari, Kelompok Siaga Bencana (KSB) dan masyarakat.
Tim gabungan mencari keberadaan korban di sekitar rumah, kebun dan daerah lainnya.
"Tim menelusuri perkebunan, perkampungan dan lokasi lain dalam mencari korban, namun tidak kunjung di temukan," katanya.
Ia menceritakan, korban meninggalkan rumahnya pada Minggu (29/1) sekitar pukul 08.30 WIB. Anak korban sudah mencoba untuk mencari korban, namun tidak kunjung ditemukan.
Informasi terakhir, tambahnya, korban dilihat warga di sekitar Lakuak Bunta atau dilereng Gunung Merapi pada Minggu (29/1) sekitar pukul 16.00 WIB.
Setelah itu, KSB Canduang melaporkan kejadian itu ke BPBD Agam pada Selasa (31/1) sekitar pulul 07.00 WIB.
Baca Juga: CEK FAKTA: Siswa SD di Padang Nyaris Jadi Korban Penculikan Anak, Ini Kata Polisi
Mendapatkan informasi itu, ia langsung mengerahkan anggota Satgas ke lokasi untuk mencari korban.
"Saya langsung mengerahkan anggota Satgas untuk mencari korban, namun korban tidak kunjung ditemukan," katanya. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
Terkini
-
Sumbar Kembali Ekspor Gambir ke India, Permintaan Global Mulai Pulih?
-
Holding Ultra Mikro BRI Salurkan Pembiayaan Rp632 Triliun kepada 34,5 Juta Debitur
-
Benarkah Otak Lelah Bisa Simpan Memori Lebih Baik? Ini Penjelasannya
-
15 Personel Polri Terdampak Putusan MK yang Larang Polisi Aktif di Jabatan Sipil, Mayoritas Jenderal
-
Polisi Bukittinggi Ringkus Pengirim Kerupuk Sanjai Berisi Sabu, Modusnya Terungkap dalam 12 Jam