SuaraSumbar.id - Menteri BUMN Erick Thohir meminta jajaran Direksi BUMN yang berasal dari Sumatera Barat (Sumbar) untuk bersama-sama membantu memperpanjang jalur Kereta Api wisata di Sawahlunto hingga sampai ke Stasiun Silungkang.
"Kita sudah membuktikan dengan bergotong royong antara BUMN, Pemprov Sumbar, Pemkot Sawahlunto dan unsur lainnya, maka bisa melakukan reaktivasi (pengoperasian kembali) perkeretaapian di Sawahlunto. Kini pak Wali Kota Sawahlunto meminta agar jalurnya diperpanjang lagi sampai ke Stasiun Silungkang, saya rasa kita bisa kembali menggunakan cara yang sama yaitu bergotong royong," katanya, dikutip dari Antara, Rabu (21/11/2022).
Dia meminta jajaran Direksi BUMN yang berasal dari Sumbar untuk segera menyiapkan dukungan untuk membangun sarana dan prasarana perkeretapian dari stasiun Muaro Kalaban menuju stasiun Silungkang yang pada estimasi awalnya diperkirakan membutuhkan sampai Rp15 miliar.
"Cukup banyak Direksi BUMN yang berasal dari Ranah Minang. Sekarang saya mau mengajak mereka untuk memberikan sumbangsih pada Sumatera Barat khususnya Sawahlunto. Mari bersama-sama kita buat 'Mak Itam' bisa berjalan sampai ke stasiun Silungkang," katanya.
Erick menyebut jika sekarang untuk reaktivasi perkeretapian dari stasiun Sawahlunto menuju stasiun Muaro Kalaban melalui bantuan empat BUMN yakni PT. Kereta Api Indonesia, PT. Semen Indonesia Group, PT. Pupuk Indonesia dan PT. Biofarma, maka untuk memperpanjang sampai ke stasiun Silungkang dirinya mempersilahkan BUMN lain untuk bergantian ikut membantu.
Menyambut setujunya Menteri Erick atas permintaan memperpanjang jalur kereta ke stasiun Muaro Kalaban itu, Wali Kota Sawahlunto Deri Asta menyampaikan terima kasih sebesar-besarnya.
"Terima kasih banyak Pak Erick, persetujuan dan arahan beliau kembali akan menjadi kunci terwujudnya mimpi masyarakat Sawahlunto dalam menikmati berjalannya kembali kereta api. Sekarang persetujuan dan arahan pak Erick mimpi kami kereta sampai ke Muaro Kalaban telah nyata, besok mimpi kereta sampai ke Silungkang juga akan menjadi nyata dengan persetujuan dan arahan pak Erick sekarang," kata dia.
Ia menyebut penting untuk memperpanjang jalur kereta api wisata tersebut sampai ke Silungkang, sebab di sana telah ada stasiun dan daerah Silungkang juga menawarkan destinasi wisata yang menarik ditambah produk UMKM kaya sejarah seperti Songket Silungkang.
"Kalau kereta api wisata ini sampai ke Silungkang, nanti wisatawan yang turun di sana bisa menikmati banyak pilihan destinasi wisata dan produk UMKM. Selain itu rasanya belum sah disebut kereta wisata Sawahlunto jika belum sampai ke Silungkang karena Silungkang itu termasuk wilayah Sawahlunto," ujarnya.
Baca Juga: Ratusan Mahasiswa UNRI Kunjungan ke Semen Padang, Bus Alami Kecelakaan di Padang Panjang
Berita Terkait
-
Fly Over Sitinjau Lauik Bakal Mulai Dibangun pada 2023, Bagaimana Nasib Youtuber di Sana?
-
Erick Thohir soal Kabar Bakal Maju di Pilpres 2024: Itu Semua Rahasia Allah
-
KPU Padang Jaring 312 Petugas PPS, 800 Orang Sudah Daftar: Berintegritas
-
Menteri BUMN Kunjungi Sumbar, Ada Spanduk 'Erick Thohir For President 2024'
-
Erick Thohir Berkunjung ke Sumbar: Baa Kaba Uni Uda Sadonyo
Tag
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- 6 Mobil Bekas 7 Seater Termurah: Nyaman untuk Keluarga, Harga di Bawah Rp 70 Juta
Pilihan
-
Sering Kesetrum Jadi Kemungkinan Alasan Ade Armando Dapat Jatah Komisaris PLN Nusantara Power
-
Sosok Chasandra Thenu, Selebgram Ambon Akui Dirinya Pemeran Video Viral 1,6 Menit
-
Harga Emas Antam Kembali Longsor, Kini Dibanderol Rp 1.907.000/Gram
-
Azizah Salsha, Istri Pratama Arhan Dihujat Habis-habisan Promosi Piala Presiden 2025
-
Diogo Jota Tewas di Jalanan Paling Berbahaya: Diduga Pakai Mobil Sewaan
Terkini
-
Irsyad Maulana Pulang ke Semen Padang FC, Kabau Sirah Juga Gaet Bek Portugal Jelang Liga 1 2025/2026
-
Menpora Dito Ariotedjo Dorong Pencak Silat Jadi Daya Tarik Pariwisata Sumbar, Ini Alasannya
-
Waspada Tautan Saldo Gratis Palsu, Ini Daftar 5 Link DANA Kaget Asli 3 Juli 2025!
-
Anak Harimau Sumatera Mati di TMSBK Bukittinggi, Diduga Kelainan Genetik
-
3 Hack Foto Bikin Konten FYP dengan Galaxy S25 Edge