SuaraSumbar.id - Ariel Tatum, artis cantik yang juga cucu bintang film lawas Joice Erna, buka mulut soal borok dunia hiburan di Indonesia.
Saat sesi wawancara siniar dengan Daniel Mananta, Ariel Tatum mengungkap sejumlah fakta tentang betapa toxic-nya dunia keartisan Tanah Air.
Pengalamannya berada di lingkungan toxic selama menjadi artis, membuat Ariel Tatum mengalami masalah mental dan mengganggunya sampai sekarang.
Dalam sebuah kesempatan, pemilik nama lengkap Ariel Dewinta Ayu Sekarini diundang ke kanal YouTube milik Daniel Mananta.
Baca Juga: Mengejutkan! Ariel Tatum Ngaku Mati Rasa hingga Coba Tiga Kali Bunuh Diri
Pada kesempatan tersebut, dirinya ternyata mulai berani membuka fakta mengenai borok di dunia hiburan tanah air.
Diakuinya, kondisi buruk dunia hiburan tersebut baru disadarinya ketika menginjak usia belasan tahun.
"Ketika aku sudah beranjak dewasa, baru sadar 'kok gini ya'? Kok lingkungannya seperti ini'. Kok ada banyak norma-norma yang entah dibuat sama siapa yang rasanya kok aku dituntut untuk ikutin," kata Ariel Tatum kepada Daniel Mananta, dikutip hari Jumat (9/12/2022).
Artis yang akrab disapa Ariel ini bahkan mengaku sempat tidak suka dengan dunia hiburan tanah air dan membuatnya trauma.
Selain itu, meskipun dirinya sudah merintis karir di dunia hiburan sejak masih anak-anak nyatanya berbagai borok dunia hiburan baru disadari di usia belasan tahun dan membuatnya tidak nyaman sama sekali.
Baca Juga: Ariel Tatum 3 Kali Coba Bunuh Diri: Aku Mati Rasa, Itu Terlalu Berat
"Di usia aku sudah belasan, baru ada kayak 'kok aku nggak nyaman dekat sama orang-orang ini, dalam lingkup kerja ini," kenang Ariel Tatum.
Salah satu hal paling membuatnya tidak suka adalah dari orang-orang di dunia hiburan yang terkesan bermuka dua.
Hal ini kemudian menuntut dirinya untuk berhati-hati ketika berbicara dan tidak bisa menjadi diri sendiri.
"Aku nggak tahu apa hanya di dunia entertainment, cuma aku rasa ada banyak tuntutan-tuntutan. Dan banyak sekali orang-orang yang aku merasa bermuka dua, bersikap itu tergantung dengan siapa mereka bicara gitu," jelas Ariel Tatum.
Pernyataan artis yang pernah membintangi film bertajuk Sayap-Sayap Patah tersebut sontak menjadi sorotan publik.
Meskipun tidak menyebut secara gamblang siapa saja yang bermuka dua di dunia hiburan tanah air.
Namun, banyak pihak menganggap apa yang disampaikan benar adanya karena gemerlap dunia hiburan tidak selalu ramah untuk siapa saja.
Selain itu, Ariel Tatum berharap bisa menjadi orang baik dan tidak pernah merasa ada benci di hatinya terhadap orang-orang di sekitarnya. Terutama dari dunia hiburan yang juga membesarkan namanya sampai sekarang.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Rayakan Ulang Tahun ke-28, Ariel Tatum Wujudkan Impiannya Lihat Aurora Borealis di Finlandia
-
Lucunya Ariel Tatum saat Kesulitan Lepas Sepatu Boots, Netizen Salfok: Guling-Guling Gitu Masih Cakep
-
Didampingi Ari Wibowo dan Daniel Mananta, Bams eks Samsons Jalani Ritual Pembaptisan
-
Inspirasi dari Daniel Mananta, Rayakan Hari Sumpah Pemuda dengan Jadi Relawan!
-
Terpuruk Saat Ayah Meninggal, Yunita Siregar Tantang Tuhan dan Langsung Dijawab
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Polda Sumbar Ungkap Hasil Tes Urine AKP Dadang Penembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, Positif Narkoba?
-
Tewas Ditembak AKP Dadang, Kapolri Naikkan Pangkat AKP Ulil Jadi Kompol Anumerta
-
Yuk Cari Info Seputar Suku Bunga KPR di BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Fakta Baru: AKP Dadang Tembaki Rumah Kapolres Solok Selatan Usai Eksekusi Kasat Reskrim, Motifnya Masih Misterius!
-
Spesifikasi VIVO iQOO Z9X