SuaraSumbar.id - Sejumlah orang mungkin tak sengaja menggunakan lensa kontak atau softlens hingga tertidur. Padahal, pakar mengatakan kondisi ini cukup berbahaya lantaran memicu iritasi mata.
Hal ini diungkap Founder dan CMO Eyelovin, Wella Christie. Menurutnya, pakai lensa kontak saat tidur bisa memicu mata kering karena saat tidur selama berjam-jam orang tidak berkedip.
"Kita nggak rekomendasi, karena kalau kita mengedip mata kita kayak dikasih air kalau kita tidur mata kita akan kering," ujar Wella, dikutip dari Suara.com, Minggu (27/11/2022).
Mata kering atau sindrom mata kering adalah kondisi kondisi ketika mata tidak dapat menghasilkan air mata seperti seharusnya, atau saat air mata tidak bekerja dengan baik untuk melumasi mata.
Baca Juga: Viral Wanita Pakai Outfit Serba Ungu From Head to Toe, Termasuk Softlens dan Lipstik
Kondisi mata kering sering menimbulkan rasa tidak nyaman. Dalam beberapa kasus, mata kering juga dapat mempengaruhi kualitas penglihatan.
Inilah sebabnya menurut Wella berdasarkan rekomendasi dokter maksimal softlens digunakan 8 jam sehari, namun jika terpaksa dipakai lebih lama disarankan menggunakan pakai tetes mata khusus, untuk menghidrasi mata.
"Maksimal rekomendasi dokter 8 jam sehari, kalau terpaksa lebih kita selalu rekomendasi cairan untuk menghindari softlensnya itu. Langsung diteteskan khusus untuk tetesan softlens yang dipakai di mata," jelas Wella.
Sementara itu ada juga beberapa cara mengatasi mata kering, bisa dengan mengeluarkan air mata alami dengan cara berkedip. Bisa juga rutin konsumsi asupan asam lemak omega 3. (Suara.com)
Baca Juga: Bahaya Mata Kering, Bukan Cuma Bikin Iritasi dan Mata Merah Loh!
Berita Terkait
-
Mitos atau Fakta: Kompres Air Dingin Atasi Mata Kering?
-
Terus Berinovasi, X2 Rilis X2 Aire: Softlens Terbaru Berbahan Dasar MPC
-
Syahrini Bungkam Haters Lewat Video Persalinan, tapi Softlens Picu Perdebatan
-
Jangan Asal Pakai Softlens, Bisa Picu Iritasi hingga Kebutaan
-
Jangan Abai, Ini Bahaya Mata Kering Pada Anak Akibat Screen Time Berlebihan
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Link Resmi Saldo Gratis DANA Kaget, Masih Aktif hingga Siang ini, Buruan Klaim!
-
Kejutan Saldo Gratis DANA Kaget, Sabtu 19 April 2025: Siapa Cepat Dapat Cuan!
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!
-
Klik Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Waspada Jebakan Penipu dan Ini Cara Amannya!
-
Kapan Tol Padang-Sicincin Beroperasi Penuh? Ini Jawabannya