SuaraSumbar.id - Bencana longsor kembali terjadi di kawasan pendakian Sitinjau Lauik, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar). Akibatnya, jalan lintas utama Padang-Solok itu ditutup sementara.
Bencana longsor dipicu hujan yang melanda Kota Padang sejak pagi hari Rabu (16/11/2022).
Tercatat dua titik longsor yang terjadi di Sitinjau Lauik. Akibatnya, jalan lintas Sumatera itu terpaksa ditutup sementara.
Kapolsek Lubuk Kilangan, Kompol Lija Nesmon mengatakan, bencana longsor terjadi sekitar pukul 16.00 WIB, Rabu (16/11/2022).
Baca Juga: Pasar Seni Indarung, Upaya Merawat dan Aktivasi Situs Sejarah
"Sesuai data, terdapat dua titik longsor yang terjadi yakni di kawasan perbatasan Padang-Solok dan dan di Panorama 2 Sitinjau Lauik. Jalan Padang-Solok maupun sebaliknya untuk sementara ditutup," katanya.
"Yang jelas jalan ditutup sementara. Saat ini sedang macet total, untuk seberapa panjangnya, saya juga tidak pasti," tuturnya lagi.
Selain bencana longsor di Sitinjau Lauik, longsor juga terjadi di kawasan Kecamatan Bungus Teluk Kabung. Akibatnya, jalan Padang-Pesisir Selatan juga terhambat.
Selanjutnya, dua rumah warga juga diterjang puting beliung. Peristiwa ini terjadi di Kelurahan Dadok Tunggul, Kecamatan Koto Tangah dan Jalan Palembang, Gaung, Kelurahan Gates Nan XX, Kecamatan Lubuk Begalung.
Kontributor : B Rahmat
Baca Juga: Mantan Wali Kota Padang Zuiyen Rais Wafat, Ini Profilnya
Berita Terkait
-
Download MOD Bussid MAP Sitinjau Lauik, Ini Link Unduh dan Cara Pasang Jalur Ekstrem Daerah Padang
-
Profil Bagindo Aziz Chan, Wali Kota Padang ke-2 yang Gugur Melawan Belanda 19 Juli 1947
-
Detik-detik Truk Gagal Nanjak di Sitinjau Lauik, Seret Mobil hingga Ringsek
-
Profil Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi, Rombongannya Hampir Jadi Korban Longsor
-
Pucat! Ini Wajah 3 Perempuan Pencekok Kucing dengan Miras di Kota Padang
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
Terkini
-
Kakak-Adik Nia Kurnia Sari Perankan Sahabat di Film Tragedi Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan
-
Harga Cabai Rawit Anjlok di Solok Selatan, Kini Cuma Rp21 Ribu per Kilogram
-
Aditya Gumay Garap Film Nia Kurnia Sari, Kisah Nyata Gadis Penjual Gorengan yang Tewas Dibunuh
-
SMA 12 Padang Disegel? Klarifikasi Dinas Pendidikan dan Anak Nagari Nanggalo
-
Lalin Sumbar-Riau Lumpuh! Truk Terbalik di Jembatan Tanjung Alai