SuaraSumbar.id - Bencana longsor kembali terjadi di kawasan pendakian Sitinjau Lauik, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar). Akibatnya, jalan lintas utama Padang-Solok itu ditutup sementara.
Bencana longsor dipicu hujan yang melanda Kota Padang sejak pagi hari Rabu (16/11/2022).
Tercatat dua titik longsor yang terjadi di Sitinjau Lauik. Akibatnya, jalan lintas Sumatera itu terpaksa ditutup sementara.
Kapolsek Lubuk Kilangan, Kompol Lija Nesmon mengatakan, bencana longsor terjadi sekitar pukul 16.00 WIB, Rabu (16/11/2022).
"Sesuai data, terdapat dua titik longsor yang terjadi yakni di kawasan perbatasan Padang-Solok dan dan di Panorama 2 Sitinjau Lauik. Jalan Padang-Solok maupun sebaliknya untuk sementara ditutup," katanya.
"Yang jelas jalan ditutup sementara. Saat ini sedang macet total, untuk seberapa panjangnya, saya juga tidak pasti," tuturnya lagi.
Selain bencana longsor di Sitinjau Lauik, longsor juga terjadi di kawasan Kecamatan Bungus Teluk Kabung. Akibatnya, jalan Padang-Pesisir Selatan juga terhambat.
Selanjutnya, dua rumah warga juga diterjang puting beliung. Peristiwa ini terjadi di Kelurahan Dadok Tunggul, Kecamatan Koto Tangah dan Jalan Palembang, Gaung, Kelurahan Gates Nan XX, Kecamatan Lubuk Begalung.
Kontributor : B Rahmat
Baca Juga: Pasar Seni Indarung, Upaya Merawat dan Aktivasi Situs Sejarah
Berita Terkait
-
Duh, Masih Banyak Hotel di Padang Izinkan Tamu Tanpa Status Nikah Menginap
-
Sorot Penganiayaan Kepsek Yayasan PGAI, Peradi Padang Desak Hentikan Kekerasan dan Selesaikan Secara Hukum
-
Dikeroyok Belasan Orang, Kepsek SMA Yayasan PGAI Padang Lapor Polisi
-
Sekolah Yayasan PGAI Padang Diserang Belasan Orang, Kepsek Dianiaya hingga Diseret-seret
-
Penemuan Mayat Pria Diduga Dibunuh Gegerkan Warga Padang Panjang, Aksi Pelaku Terekam CCTV!
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
CEK FAKTA: Purbaya Setop MBG Saat Ramadhan, Benarkah?
-
Gunung Marapi Erupsi, Semburan Abu Vulkanik Capai 1.600 Meter
-
6 Manfaat Konsumsi Kunyit untuk Kesehatan, Anti Radang hingga Jaga Otak!
-
Mendagri Sorot Dampak Serius Banjir Bandang di Sumbar, Ganggu Jalan Nasional hingga Ekonomi Warga
-
Benarkah Duduk Lama Main HP di Toilet Picu Ambeien? Ini Penjelasan Dokter