SuaraSumbar.id - Kalina Ocktaranny akhirnya mengungkap banyak perlakuan yang diterimanya dari Vicky Prasetyo saat mereka masih menikah.
Salah satunya adalah, Kalina Ocktaranny mengatakan ketika rumah tangga mereka dikabarkan retak, ia dan Vicky sudah pisah rumah.
Perlakuan Vicky yang diungkap Kalina Ocktaranny salah satunya adalah, tanpa seizinnya, suaminya itu beberapa kali liburan dengan mantan istri dan anak-anaknya.
Ia pun mengaku sebenarnya tak mempermasalahkan hal ini. Pasalnya, Kalina sendiri juga pernah jalan dengan mantan suami dan anaknya.
“Tapi, kenapa sih nggak izin sama aku,” kata Kalina Ocktaranny dikutip dari kanal YouTube Dapur Bincang Online, Selasa (15/11/2022).
Kalina Ocktaranny bahkan mengaku sudah mencoba menutup mata dan telinga setiap Vicky Prasetyo dan mantan istri beserta anak-anaknya jalan bersama.
“Sampai mereka liburan bareng pun, aku nggak masalah. Karena memang aku nggak mau ribut. Cuma kan, selayaknya, aku nggak ikut, yang di sana juga jangan ikut kan ya,” ungkapnya.
Bukan hanya mengajak jalan dan liburan, menurut Kalina Ocktaranny, Vicky Prasetyo bahkan terang-terangan mengaku akan selalu memilih mantan istri jika dihadapkan pada pilihan apapun.
“Kan ini kemarin dia juga bahas kan, pokoknya apapun itu dia harus milih, dia akan milih mantan istrinya. Ada lah yang kayak gitu,” ungkapnya.
Baca Juga: Ingin Tukaran Mantan, Pinkan Mambo Siap Cicipi Bekas Denise Chariesta
Kendati demikian, Kalina Ocktaranny selalu mengalah. Namun, ketabahan jiwanya goyah ketika mendengar dari orang lain bahwa Vicky Prasetyo tiba-tiba ingin menceraikannya.
Menurutnya, Vicky Prasetyo bahkan sampai meminta anaknya untuk tak terlalu terbuka kepada Kalina Ocktaranny sebab keduanya pasti akan bercerai.
“Kan Mas Vicky selalu bela bahwa aku tu selalu dengerin omongan dari luar. Tapi ini omongan yang bisa aku percaya dan aku ngeliat Whatsapp kalau suami aku mau menceraikan aku di bulan ini (Juni 2021),” kata Kalina Ocktaranny.
“Aku dikasih tahu dari orang yang terpercaya bahwa dia bilang sama anaknya, yang anak aku juga karena aku sayang sama dia, ’Kakak, kakak jangan terlalu terbuka sama mommy. Toh bulan depan daddy sama mommy juga akan pisah, pasti pisah, akan cerai.’ Itu rasanya aku kayak digampar,” lanjutnya sambil menangis.
Ketika mengatahui itu, Kalina Ocktaranny mengaku berusaha untuk berbicara dengan Vicky Prasetyo. Akan tetapi, sang suami tak pulang.
Sampai akhirnya, ada seseorang yang menelepon dan memojokkannya. Di situlah, Kalina Ocktaranny memutuskan meninggalkan rumah.
Berita Terkait
-
Ingin Tukaran Mantan, Pinkan Mambo Siap Cicipi Bekas Denise Chariesta
-
Tega Banget, Ternyata Vicky Prasetyo Pernah Lakukan Ini Saat Masih Bersama Kalina Ocktaranny
-
Vicky Prasetyo Berfantasi dengan Cewek Lain saat Masih Beristrikan Kalina Ocktaranny: Ya Kalau Kos Sepi kan...
-
Vicky Prasetyo Puji Bodi Pinkan Mambo: Kayak Lobster Ciawi, Montok
-
Vicky Prasetyo Ogah Disebut Simpanan Pinkan Mambo: Gak Tahu G Siapa
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Banjir Putuskan Jalan Provinsi AgamLimapuluh Kota, Akses Palupuh Lumpuh Total
-
6 Sampo Anti Uban, Solusi Hitamkan Rambut dengan Harga Mulai Rp 9 Ribu
-
Benarkah Air Sinkhole Limapuluh Kota Bisa Sembuhkan Penyakit? Ini Wanti-wanti Badan Geologi
-
Fakta Sinkhole di Situjuah Batua Limapuluh Kota: Air Jernih Tanpa Ikan, Warga Ramai Berdatangan!
-
Siapa Ressa Rizky Rossano? Gugat Denada Miliaran Rupiah, Ngaku Anak Kandung yang Ditelantarkan