SuaraSumbar.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengunggah foto wisuda kelulusannya dari Fakultas Kehutanan, Universitas Gadjah Mada (UGM) lewati media sosialnya, Minggu (16/10/2022). Hal itu disinyalir untuk menepis tudingan ijazah palsu yang dialamatkan kepadanya.
Seolah tak mau ketinggalan, putra bungsunya, Kaesang Pangarep juga ikut-ikutan memamerkan foto wisuda. Sayangnya bukan wisuda kelulusan kuliah.
Kaesang malah memperlihatkan potretnya saat wisuda kelulusan Sekolah Dasar (SD). Dalam potretnya tertulis keterangan sebagai berikut:
"Pelepasan siswa siswi kelas VI SD Negeri 16 Surakarta 26 Juni 2007. Kutapakkan Langkahku tuk menyongsong masa depanku."
Kaesang terlihat mengenakan busana serba putih. Ia melemparkan senyum semringah ke arah kamera.
Potret wisuda Kaesang itu langsung menuai sorotan netizen dan orang-orang terdekatnya. Banyak yang ngakak dan ikut menggoda Kaesang, tak terkecuali sang calon istri Erina Gudono.
Sembari bergurau, Erina mengaku bangga pada Kaesang atas gelar barunya.
"So proud of you, selamat atas gelar barunya," komentar Erina Gudono, dikutip dari Matamata.com, Senin (17/10/2022).
Tak kehabisan akal, Kaesang langsung menimpali dengan guyonan perihal gelar barunya.
"Gelar baruku Prosesor," balas Kaesang Pangarep.
"Pencapaian tertinggi," tulis Chef Arnold.
"Nanti muncul isu di grup mamak mamak, anak presiden lulusan SD," komentar netizen.
Sebagai informasi, Presiden Jokowi memperlihatkan potret kegiatan yang dilakukan selama ia berada di Yogyakarta. Salah satunya, Jokowi sempat menemui teman-temannya semasa kuliah di Fakultas Kehutanan UGM.
Dalam unggahan serupa, Jokowi memperlihatkan pula potret masa lalunya saat mengikuti wisuda bersama teman-teman kuliahnya. Unggahan itu seolah menepis tudingan yang menyatakan bahwa ijazah sarjana UGM milik Jokowi palsu.
Berita Terkait
-
Kaesang Pangarep Pamer Potret Wisuda SD, Tidak Mau Kalah Sama Jokowi
-
10 Potret Erina Gudono, Calon Mantu Presiden Jokowi yang Dibilang Mirip Jessica Mila
-
Tepis Tudingan Ijazah Palsu, Presiden Jokowi Reunian Bareng Teman Kuliah dan Pamer Foto Wisuda
-
Tak Mau Kalah dengan Jokowi, Kaesang Pangarep Pamer Potret Wisuda SD
-
Skakmat Penuding Ijazah Palsu, Jokowi Pamer Foto Wisuda Plus Reunian: Kami Berasal dari Daerah yang Berbeda-beda!
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
Terkini
-
Heboh! 5 Link ShopeePay Gratis Tersebar, Kesempatan Dapat Rp2,5 Juta Cuma Sekali Klik
-
Ibu Muda Buang Bayinya yang Terpotong 3 Bagian di Bukittinggi Ditangkap
-
Resep Perkedel Jagung Renyah, Gurih, Camilan Simpel Favorit Keluarga!
-
Resep Sambel Tempe Kemangi: Pedas dan Bikin Nambah Nasi Terus!
-
Bayi Diduga Baru Lahir Ditemukan di Bukittinggi, Kondisi Terpotong-potong