SuaraSumbar.id - Sebuah rumah yang diduga dijadikan lokasi prostitusi di Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat (Sumbar), ditutup Satpol PP.
Masyarakat mengaku telah resah dengan aktivitas di rumah yang berada di Jambak Jalur 8 Timur Nagari Lingkung Aur, Kecamatan Pasaman itu.
"Selain meresahkan, kita juga bersama masyarakat sebelumnya telah menggerebek pasangan bukan suami istri yang diduga ingin berbuat mesum," kata Kepala Satpol PP Pasaman Barat Hendri Wijaya, Rabu (5/10/2022).
Ia mengatakan, penggerebekan ini dilakukan setelah banyaknya keluhan warga yang resah akan keberadaan rumah yang diduga tempat prostitusi di rumah itu.
"Pada Selasa (4/10) kemarin kita mendatangi rumah itu dan langsung menutupnya setelah mendapatkan bukti yang kuat," katanya.
Dalam penutupan itu, katanya, pihaknya didampingi Bhabinkamtibmas dan Babinsa setempat serta disaksikan masyarakat sekitar.
Menurutnya tempat porstitusi itu telah lama beroperasi di daerah tersebut dan sudah meresahkan masyarakat.
Ia menjelaskan diketahuinya lokasi itu berawal dari penggerebekan satu pasang wanita dan laki-laki di dalam kamar oleh masyarakat pada tanggal (29/9) yang lalu.
Kemudian pada Selasa (4/10) pihaknya juga berhasil menggerebek satu pasang lagi yang ingin berbuat mesum.
Baca Juga: Tak Terima Namanya Dicatut Parpol, 5 Warga Lapor ke Bawaslu Pasaman Barat
Dari hasil penggerebekan itu diamankan pasangan inisial S (39) dan Inisial M (31) yang merupakan warga Padang Canduah Kinali yang berstatus masih istri dan suami orang lain.
Rumah itu merupakan milik warga inisial J yang berada di Jambak Jalur 8 Timur, Nagari Lingkung Aur.
Ditempat itu disediakan dua tempat tidur dengan perlengkapan lain bagi pelaku yang ingin berbuat mesum.
Saat ini, kata dia, pemilik dan pelaku sudah kita minta keterangan di Kantor Sat Pol PP Pasaman Barat. (Antara)
Berita Terkait
-
Satpol PP Padang Amankan Sepasang Kekasih Mesum di Kos-kosan
-
Duh! Dua ASN di Jateng Ketahuan Berbuat Mesum di Mobil, Direkam di Smartphone
-
Geger Sepasang ASN di Jawa Tengah Kedapatan Mesum di Mobil, Ngaku Selalu Rekam Aksinya Biar Puas
-
Heboh Pasangan Muda Mudi Bercumbu di Kawasan Danau Citra, Camat Jonggol Malah Geram kepada yang Merekam
-
Siang Bolong, Pasangan Sejoli di Jonggol Tepergok Mesum di Atas Motor, Videonya Viral
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
CEK FAKTA: Penumpang Rekam Video Jatuhnya Pesawat ATR 42-500, Benarkah?
-
CEK FAKTA: Pesawat Raksasa Rusia Bawa Bantuan ke Aceh, Benarkah?
-
Rutan Padang Gagalkan Penyelundupan Gawai, Disembunyikan Pengunjung Wanita di Pakaian Dalam
-
Hambatan Logistik Ancam Ekonomi Daerah, Pelindo Teluk Bayur Didesak Revitalisasi Alat Bongkar Muat
-
WEF 2026 Jadi Panggung BRI Dorong Akselerasi Bisnis Fintech Nasional