SuaraSumbar.id - Kenaikan harga BBM (bahan bakar minyak) membuat pengeluaran semakin bertambah. Bagi Anda pengguna mobil harus bersikap hemat agar tak boros pengeluaran.
Tips mengirit konsumsi BBM pada mobil bisa dilakukan dengan beberapa kiat berikut:
1. Servis berkala sesuai anjuran
Servis berkala secara teratur mampu menjaga performa mesin agar selalu optimal. Teknisi Auto2000 akan memeriksa komponen mobil termasuk mengganti oli, dan memastikan semua komponen bekerja dengan baik.
Baca Juga: Hasil Liga 2: Bungkam Deltras 1-0, Persipura Puncaki Klasemen Grup Timur
2. Perhatikan tekanan udara ban
Tekanan udara ban yang kurang membuat mobil butuh tambahan tenaga untuk melaju. Periksa tekanan udara ban mobil sesuai rekomendasi pabrikan minimal sebulan sekali. Jangan mengisi udara ban melebihi ketentuan karena dapat membuat mobil tidak nyaman dan mengurangi grip ban di jalan.
3. Manfaatkan peta digital
Aplikasi peta digital semakin bisa diandalkan untuk mencari rute yang paling cepat sehingga tidak memakan waktu perjalanan. Kompensasinya adalah konsumsi bahan bakar lebih irit.
4. Manajemen waktu perjalanan
Baca Juga: FTS 2022: Dari Rafea Siti Hingga Sardundun
Pelajari jam sibuk di rute yang biasa ditempuh dan disesuaikan dengan aktivitas rutin. Keputusan mengatur waktu perjalanan juga membuat Anda tidak terburu-buru sehingga sanggup berkendara dengan rileks dan wajar.
5. Atur muatan mobil
AutoFamily tidak bisa membawa penumpang dan barang melampaui batas daya angkut mobil. Beban berlebih akan membuat mesin membutuhkan tenaga besar untuk bekerja. Komponen lain juga bekerja keras sehingga mereduksi usia pakainya.
6. Maksimalkan fitur kendaraan
Seperti fitur ECO Mode di beberapa model seperti Kijang Innova yang akan membantu mengirit konsumsi bensin. Kemudian ada juga ECO Indicator di panel instrumen memberitahukan cara mengemudi sudah tepat dan efisien. Transmisi otomatis modern juga memiliki manajemen ECU yang sangat optimal dalam menjaga konsumsi BBM.
7. Isi bensin sesuai rekomendasi pabrikan
Mengisi BBM sesuai rekomendasi pabrikan menjaga kesempurnaan proses pembakaran mesin. Jika tidak, sangat mudah terjadi gejala ngelitik sehingga performa mesin turun. [Antara]
Berita Terkait
-
Tips Ampuh Menjaga Perdamaian saat Pilkada Meski Beda Pilihan
-
Mungil Bukan Halangan! Rahasia Jadi Lady Rider Andal dan Percaya Diri saat Naik Motor
-
Frozen Food Makin Diminati, Ini Tips Memilih Sosis Berkualitas agar Aman dan Lezat
-
Simpan Mobil di Luar Garasi? Cek 8 Tips Perawatan Ini agar Tetap Mulus
-
Berantas Penyalahgunaan BBM hingga Pupuk Bersubsidi, Ditreskrimsus Polda Metro Jaya Bentuk Subsatgas Gakkum
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Perbandingan Giovanni Van Bronckhorst vs Shin Tae-yong, Adu Pantas Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
Terkini
-
Warga Diimbau Hindari Jalur Rawan Longsor dan Banjir di Pasaman
-
HOAKS! Arema FC Bantah Keras Rumor Depak Choi Bo-kyeong
-
Banjir Landa Dua Kecamatan di Aceh Jaya, Ratusan Warga Mengungsi"
-
3 Desa di Subulussalam Aceh Dilanda Banjir, Rumah Warga Terendam
-
Harimau Sumatera 'Gadih Mudiak Aie' Dievakuasi dari Kandang Jebak, Begini Kondisinya!