SuaraSumbar.id - Publik dihebohkan oleh fenomena adanya tukang parkir berbayar di sebuah stasiun pengisian bahan bakar umum alias SPBU.
Hal tersebut menyita perhatian warga di tengah kenaikan harga BBM, setelah seseorang mengunggah video fenomena tersebut ke media-media sosial, Kamis (15/9/2022).
Adalah akun TikTok @aileenxxx yang kali pertama mengunggah video tersebut. Selanjutnya, akun-akun media sosial di berbagai platform mengunggah ulang videonya.
"Ada-ada saja. Di SPBU ini ada juru parkir dan terpaksa harus bayar parkir di SPBU," demikian tulis akun Instagram @bogordailynews sebagai keterangan video.
Parahnya lagi, juru parkir tersebut berkelakuan seperti biasanya, yakni muncul saat mobil yang dikendarai hendak keluar dari SPBU.
"Seperi biasa muncul saat pemilik motor hendak pergi. Kejadian itu pun bikin emosi warganet setelah videonya viral."
Bahkan, menurut akun tersebut, banyak warganet yang langsung mencolek akun media sosial Menteri BUMN Erick Thohir untuk melaporkan kejadian tersebut.
"Warganet langsung lapor Erick Thohir. Menteri BUMN ini sempat populer setelah soal larangan toilet SPBU dipungut biaya."
Erick Thohir murka
Baca Juga: Komaidi Notonegoro: Pertalite Masih Lebih Banyak Dinikmati Masyarakat Mampu
Menteri BUMN Erick Thohir murka ke Pertamina setelah mengetahui fasilitas toilet di area Stasiun Pengisian Bahan Bakar (SPBU) atau Pom bensin tidak gratis.
Erick Thohir pun kemudian meminta direksi Pertamina agar membebaskan biaya atau menggratiskan fasilitas toilet di seluruh area Stasiun Pengisian Bahan Bakar (SPBU) atau Pom bensin Pertamina.
Erick berpesan kepada Direksi Pertamina untuk memperbaiki dan meminta seluruh Pom bensin di bawah pertamina untuk tidak menarik biaya dari fasilitas toilet di SPBU.
"Kepada direksi Pertamina, saya mengharapkan fasilitas umum harusnya gratis kan sudah ada pendapatan dari bensin, udah gitu sudah ada toko kelontong, ya masyarakat mustinya mendapat fasilitas tambahan," ucapnya.
"Saya minta direksi pertamina harus perbaiki. Dan saya minta nanti seluruh kerja sama dengan pom bensin swasta yang di bawah pertamina, toiletnya gak boleh bayar. Harus Gratis," Erick menambahkan.
Sikap Erick Thohir yang mengupayakan agar seluruh toilet di SPBU Indonesia gratis langsung banjir pujian. Warganet menuliskan beragam dukungan di kolom komentar.
Berita Terkait
-
Komaidi Notonegoro: Pertalite Masih Lebih Banyak Dinikmati Masyarakat Mampu
-
Pemerintah Rencanakan Hapus BBM Jenis Pertalite dan Pertamax? Kapan dan Apa Acuannya?
-
Program Ketahanan Pangan, TNI AD dan PHR Kolaborasi Kelola Lahan 100 Hektare
-
Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Sinergi PHR-TNI AD Olah 100 Hektare Tanaman Pangan
-
Viral Video SPBU Ada Juru Parkir, Warganet Resa Ingin Lapor ke Erick Thohir
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Banjir Putuskan Jalan Provinsi AgamLimapuluh Kota, Akses Palupuh Lumpuh Total
-
6 Sampo Anti Uban, Solusi Hitamkan Rambut dengan Harga Mulai Rp 9 Ribu
-
Benarkah Air Sinkhole Limapuluh Kota Bisa Sembuhkan Penyakit? Ini Wanti-wanti Badan Geologi
-
Fakta Sinkhole di Situjuah Batua Limapuluh Kota: Air Jernih Tanpa Ikan, Warga Ramai Berdatangan!
-
Siapa Ressa Rizky Rossano? Gugat Denada Miliaran Rupiah, Ngaku Anak Kandung yang Ditelantarkan