Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Rabu, 14 September 2022 | 16:35 WIB
Ilustrasi bayi. [Unsplash]

SuaraSumbar.id - Bayi ditemukan di kawasan Pulau Awera, Tuapejat, Kabupaten Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat (Sumbar). Saat ditemukan kondisi bayi berjenis kelamin laki-laki itu masih terpasang tali pusar.

Bayi itu ditemukan seorang petugas keamanan awera resort yang saat itu menuju mess pada Selasa (13/9/2022).

"Tiba-tiba saksi mendengar suara tangisan bayi di sekitaran jembatan," Kasat Reskrim Polres Kepulauan Mentawai, Iptu Donny Putra, Rabu (14/9/2022).

Kondisi bayi ketika itu berada di sekitar pohon sagu yang digenangi air. Petugas keamanan kemudian memberi tahu kepada staf resort.

Baca Juga: KSAD Dudung Murka dengan Pernyataan Effendi Simbolon: Jangan Salahkan Prajurit Kita Ngamuk!

"Staf resort melakukan pertolongan pertama untuk menghangatkan bayi. Kemudian bayi dibawa ke rumah sakit untuk diberikan pertolongan," ujarnya.

Ia mengatakan, sampai saat ini pihaknya masih mencari informasi terkait orang tua bayi. Bayi kini mendapat perawatan di RSUD Kepulauan Mentawai.

"Kondisi bayi laki-laki tersebut saat ini masih dalam perawatan di ruang inkubator dengan berat 2,6 kg," katanya.

Kontributor: Septra S

Baca Juga: Fabio Quartararo Antusias Marc Marquez Kembali Membalap di MotoGP Aragon 2022

Load More