Scroll untuk membaca artikel
Riki Chandra
Selasa, 13 September 2022 | 13:56 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. [ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna]

SuaraSumbar.id - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan bicara data pribadinya yang diduga diretas dan disebar oleh hacker Bjorka. Menurutnya, banyak yang salah dari data tersebut.

Menurut Anies, nomor ponsel atau handphone (HP) dan Nomor Induk Kependudukan (NIK) miliknya tidak sesuai dengan apa yang ditampilkan hacker tersebut.

"Iya, sayang. NIK-nya salah. Nomor HP-nya juga salah," ujar Anies di Gedung DPRD DKI Jakarta, Selasa (13/9/2022).

Anies mengaku heran dengan sumber data yang Bjorka ambil. Ia pun meragukan kebenaran data yang diunggah ke publik itu.

Baca Juga: Korban Hacker Bjorka, Cak Imin Desak Pemerintah Jangan Leha-leha: Ini Perang, Pasukan Harus Disiapkan!

"Itu enggak tahu saya ngambil datanya dari mana. Kebanyakan salah itu data-datanya," kata Anies, dikutip dari Suara.com.

Bjorka Acak-acak Data Pejabat

Sebelumnya, informasi sejumlah pejabat pemerintah Indonesia dibagikan hacker Bjorka. Kekinian korbannya yakni Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

"Apakah masalah banjir dan macet sudah teratasi pak? Sebab Jakarta tak hanya Sudirman dan Thamrin," ucap Bjorka dalam keterangan fotonya, dikutip Senin (12/9/2022).

Data yang dibocorkan mencakup nomor telepon, nama lengkap, gender, Nomor Induk Kependudukan (NIK), Nomor Kartu Keluarga (KK), alamat, pendidikan, agama, golongan darah, nama istri, nama ayah dan ibu, dan bahkan sampai nomor seri vaksin Covid-19.

Baca Juga: Bjorka dan Aksi Hacktivisme yang Bikin Geger Dunia

Bocornya data Anies Baswedan ini tampaknya merupakan jawaban Bjorka atas tudingan pegiat sosial media Denny Siregar.

Saat itu, Denny mengatakan bahwa hacker ini pasti tidak akan berani mengungkap data milik Anies.

Tudingan tersebut dilayangkan Denny Siregar melalui akun Twitter-nya pada Minggu (11/09/22).

"Coba suruh si Bjorka itu untuk spill datanya Anies Baswedan. Pasti gak berani," tulis @Dennysiregar7.

Selain Anies Baswedan, Bjorka juga membagikan data informasi pribadi Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian. Informasi pribadi keduanya dibagikan Bjorka di kanal Telegram bernama 'Bjorka'.

"U can ask about Sambo to him. Because Sambo is his guy," kata Bjorka dalam keterangan fotonya, dikutip Senin (12/9/2022).

Load More