SuaraSumbar.id - Film Miracle in Cell No 7 versi Indonesia resmi dirilis dan diputar di seluruh bioskop Tanah Air. Ternyata, antusiasme publik terhadap film remake Korea Selatan tersebut terbilang tinggi.
Sebab, film tersebut mengisahkan perjuangan ayah yang memiliki keterbelakangan mental untuk tetap bisa merawat serta membesarkan putri semata wayangnya.
Plot film seperti itu ternyata cukup menguras air mata penonton. Tidak hanya perempuan, melainkan juga laki-laki.
Hal itu seperti yang terekam video amatir di sebuah bioskop. Video itu merekam sejumlah lelaki yang menangis saat menonton film tersebut.
Baca Juga: Pernah Cerita Kakeknya Menikah dengan Jin, Firdaus Oiwobo Ogah Disebut Keturunan Jin
"Sedihnya film Miracle in Cell No 7 membuat banyak penonton cowok menangis," demikian tulis akun Instagram @indoviral8 yang dikutip SuaraSumbar.id, Minggu (11/9/2022).
Banyaknya lelaki yang menangis itu dikarenakan, "Mereka membayangkan kalau suatu saat jadi seorang ayah berjuang untuk anaknya penuh dengan sacrifice."
Video amatir itu banyak mendapat tanggapan dari warganet.
"Bagaimana nonton drama koreanya, nangis bombay dah," @alivxxx.
"Sebelum nonton dianjurkan bawa tisu ya gaes," @sepxxx.
"Belum pada nonton yang aslinya sih. Gue termasuk orang yang gak suka nonton film remake," @gilxxx.
"Asli, seorang ayah pasti nangis lihat film ini," @dedexxx.
Dipuji sutradara aslinya
Sutradara dan produser Miracle In Cell No 7, Lee Hwan-kyung dan Kim Min-ki menyaksikan langsung penayangan perdana karya mereka yang dikemas ulang dalam versi Indonesia.
Hadir dalam kegiatan special screening Miracle In Cell No 7 versi Indonesia di XXI Epicentrum, Jakarta, Kamis (1/9/2022), Lee Hwan-kyung dan Kim Min-ki lagi-lagi dibuat terpesona.
Pujian pertama datang dari Lee Hwan-kyung yang mengaku sangat menikmati jalannya film Miracle In Cell No. 7 versi Indonesia.
"Saya sangat menikmati filmnya," ujar Lee Hwan-kyung.
Berita Terkait
-
Pernah Cerita Kakeknya Menikah dengan Jin, Firdaus Oiwobo Ogah Disebut Keturunan Jin
-
Viral Video Rumah dan Mahar Pengantin di Takalar Ludes Terbakar Jelang Resepsi, Netizen: Pelakunya Mantan!
-
Lirik Lagu Andaikan Kau Datang (Andmesh) Soundtrack Asli Film Miracle in Cell Number 7
-
Viral Habib Jindan Sindir Pengacara Dukun Saat Makan Bareng Dokter Richard Lee dan Denise Chariesta
-
Makan Bareng Dokter Richard Lee dan Denise Chariesta, Habib Jindan Sindir Pengacara Dukun: Om Daus Makan di Mana?
Tag
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
Mau Masuk SMA Favorit di Sumsel? Ini 6 Jalur Pendaftaran SPMB 2025
-
Mobilnya Dikritik Karena Penuh Skandal, Xiaomi Malah Lapor Warganet ke Polisi
-
Bos Sritex Ditangkap! Bank BJB, DKI Hingga Bank Jateng Terseret Pusaran Kredit Jumbo Rp3,6 Triliun?
-
Warga RI Diminta Tingkatkan Tabungan Wajib di Bank Demi Cita-cita Prabowo Subianto
-
5 HP dengan Kamera Terbaik di Dunia 2025, Ada Vivo dan Huawei
Terkini
-
5 Link DANA Kaget Terbaru Pembawa Berkah, Buruan Klaim Saldo Gratis!
-
Link DANA Kaget Terbanyak Hari Ini, Lengkap dengan Tips Klaim Saldo Gratis Tanpa Tipu-tipu!
-
Kenapa Puluhan Calon Haji Embarkasi Padang Terpisah di Tanah Suci? Ini Penjelasan Kemenag Sumbar
-
Nomor HP Kamu Beruntung! Dapat Saldo Gratis Ratusan Ribu, Klaim 5 Link DANA Kaget Aktif Terbaru!
-
Hari Kebangkitan Nasional Jadi Momentum Refleksi BRI untuk Terus Berkontribusi Membangun Bangsa