SuaraSumbar.id - Video seorang anak kecil berpose di tengah-tengah jalan rusak, viral di media-media sosial.
Dilihat SuaraSumbar.id pada akun Instagram @infobdgbaratcimahi, Minggu (14/8/2022), tampak anak cewek memakai seragam sekolahnya.
Anak cewek itu memakai seragam yang didominasi warna hijau.
Dia juga memanggul tas berwarna pink. Rambutnya sudah rapi dipakaikan bando. Tapi, sepatu hitamnya sangat kotor oleh lumpur.
Baca Juga: Video Viral Abang Bakso Cuanki Asyik Healing Karaokean, Pelanggan Dibiarkan Racik Sendiri
Dalam video itu, anak tersebut berkata, "Hai teman-teman. Inilah jalanku menuju sekolah. Jadi kalian jangan membully saya kalau sepatu saya kotor."
Berdasarkan keterangan akun Instagram itu, jalanan tersebut terletak di Legok Kirta RT 03/05 Desa Sindang Jaya, Gunung Halu, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.
Warganet tersentuh melihat video tersebut. Mereka berharap pemerintah setempat bisa memperbaiki jalan akses ke fasilitas pendidikan itu.
"Tag Kang Dedi," tulis @hasbixxx.
"Iya jangan bully adiknya karena sepatu kotor. Bully saja jalanannya. Siapa tahu besok lusa memperbaiki sendiri jalannya," sindir @dudaxxx.
Baca Juga: Video Viral Momen Bima Sakti Memotivasi Pemain Timnas Indonesia U-16, Warganet: Merinding Parah!
"Ramaikan dongs," @kabutxxx.
Selain itu, banyak pula warganet yang membantu menautkan unggahan itu ke akun Instagram milik Pelaksana Tugas Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan serta Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Idenya Bikin Bilik Curhat Panen Hujatan, RK: Yang Mencemooh Memang Tak Stres, tapi yang Diam Banyak
-
Videonya Nonton Persija Menang Viral, RK Justru Sedih karena Ini
-
Gilang Bhaskara Parodikan Ridwan Kamil Simulasi Aplikasi Curhat: Ngemeng-ngemeng
-
RK Mau Ubah Sampah di TPST Bantargebang Jadi Bongkahan, Bisa Jadi Pengganti Batako
-
Punya Jabatan di Pemerintah, Raffi Ahmad Cuma Senyum Dituntut Ridwan Kamil Fasilitasi Konser Taylor Swift
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Kakak-Adik Nia Kurnia Sari Perankan Sahabat di Film Tragedi Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan
-
Harga Cabai Rawit Anjlok di Solok Selatan, Kini Cuma Rp21 Ribu per Kilogram
-
Aditya Gumay Garap Film Nia Kurnia Sari, Kisah Nyata Gadis Penjual Gorengan yang Tewas Dibunuh
-
SMA 12 Padang Disegel? Klarifikasi Dinas Pendidikan dan Anak Nagari Nanggalo
-
Lalin Sumbar-Riau Lumpuh! Truk Terbalik di Jembatan Tanjung Alai