SuaraSumbar.id - Paul Pogba membatalkan operasi lutut. Dia memilih beristirahat sembari melakukan rehabilitasi atas cederanya agar bisa cukup bugar demi membela Prancis di Piala Dunia 2022 pada November nanti.
Gelandang yang kembali ke Juventus pada musim panas itu mengalami luka pada meniskus lututnya dalam salah satu sesi latihan pertamanya bersama Si Nyonya Tua akhir bulan lalu di sela-sela tur pramusim Los Angeles.
Operasi lutut biasanya diikuti dengan proses pemulihan yang memakan waktu panjang, sehingga bila Pogba melakukannya ia kemungkinan akan absen dari Piala Dunia 2022 di Qatar pada 21 November s.d. 18 Desember nanti.
Oleh karena itu pemilik 91 catatan penampilan bersama Prancis tersebut memilih menjalani "terapi konservatif", demikian berbagai laporan yang dilansir Reuters, Rabu.
Baca Juga: Visa dan Matahari Berkolaborasi dalam Promosi FIFA World Cup 2022 di Indonesia
Media Italia Tuttosport melaporkan bahwa pola rehabilitasi tersebut terdiri atas tiga pekan sesi penuh di gym dan kolam renang, diikuti dua pekan latihan individual.
Apabila semuanya berjalan lancar, Pogba mungkin bisa kembali tepat waktu dan ikut bersiap membela Prancis yang akan mengawali Piala Dunia 2022 dengan menghadapi Australia di Doha pada 22 November.
Harian olahraga Prancis L'Equipe melaporkan bahwa keputusan Pogba menciptakan riak-riak hubungan dengan Juventus.
Pasalnya Juventus menginginkan Pogba menjalani tindakan operasi lutut, melewatkan Piala Dunia 2022, dan bisa kembali di paruh kedua musim 2022-23.
Pogba menghabiskan empat musim di Juventus pada 2012-2016, di mana mereka selalu berhasil menjuarai Liga Italia Serie A serta mengangkat dua trofi Coppa Italia dan dua lainnya berupa Piala Super Italia.
Baca Juga: Paul Pogba Tolak Operasi Lutut, Demi Prancis di Piala Dunia 2022
Pada musim panas 2016 ia hijrah ke Old Trafford dan bergabung dengan Manchester United, memenangi Piala Liga Inggris dan Liga Europa pada musim 2016-17.
Dua tahun terakhir nama Pogba selalu menghiasi rumor transfer yang menghubungkannya dengan berbagai klub, sebelum akhirnya ia memutuskan kembali ke Juventus secara cuma-cuma bulan lalu.
Di level internasional, Pogba membantu Prancis menjuarai Piala Dunia 2018, UEFA Nations League 2020-21 dan runner-up EURO 2016. (Antara)
Berita Terkait
-
Makin Mendunia, IShowSpeed Ajarkan 'Minggir Lu Miskin' ke Eks Pemain Manchester United
-
Dear Paul Pogba! Diajak Main Bareng Pratama Arhan di K-League
-
Dari AC Milan hingga Manchester United Ucap Selamat Idul Adha untuk Umat Muslim
-
Punya 5 Kemiripan dengan Argentina, Timnas Indonesia U-23 Bisa Juara Piala Asia U-23 2024
-
Timnas Prancis Belum Tutup Pintu untuk Paul Pogba
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Kasus Polisi Tembak Mati Polisi di Solok Selatan, Sahroni Tekankan Hal Ini di Polda Sumbar
-
Perintah Kapolri, Propam dan Irwasum Tangani Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
-
Detik-detik AKP Dadang Tembak Mati AKP Ulil, Kompolnas: Kapolres Solok Selatan Berlindung di Ruang Tengah!
-
Lokasi Tambang Galian C Ilegal, Diduga Pemicu Polisi Tembak Polisi di Polres Solok Selatan
-
Jelang Natal dan Tahun Baru, 10 Bus Pariwisata di Sumbar Tak Laik Jalan