SuaraSumbar.id - Tim sepakbola Semen Padang FC gagal menjajal Stadion Haji Agus Salim, Kota Padang, dalam uji coba yang rencananya digelar hari ini, Rabu (27/7/2022) sore, lantaran tidak mendapatkan izin dari pengelola stadion.
CEO Semen Padang FC, Win Bernadino mengatakan, rencananya hari ini memang perdana Semen Padang menggunakan Stadion Haji Agus Salim Padang. Namun, karena sesuatu hal laga tersebut dipindahkan ke lapangan Mess Indarung.
Ia menjelaskan kendala pertama adalah karena cuaca hujan yang mengguyur Kota Padang dalam beberapa hari terakhir. Kondisi ini dikhawatirkan berdampak terhadap rumput yang masih dalam tahap perbaikan.
"Perbaikan rumput memang sudah masuk tahap akhir karena progresnya sudah masuk 90 persen lebih, namun kita khawatir hujan berkepanjangan dan kita pakai maka rumput jadi rusak sehingga kita tangguhkan," katanya, Rabu (27/7/2022).
Sementara kendala kedua adalah persoalan izin penggunaan lapangan yang belum dibalas oleh Dispora Sumbar. Pihaknya sudah berkirim surat ke Dispora Sumbar untuk menggunakan lapangan Stadion Haji Agus Salim namun belum ada balasan hingga saat ini.
"Karena belum ada balasan terkait perizinan maka kami ambil keputusan memindahkan pertandingan ke lapangan latihan Semen Padang FC," katanya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Sumatera Barat Dedi Diantolani tidak memberikan jawaban ketika dihubungi baik melalui telpon maupun pesan singkat.
Pelatih Kepala Semen Padang FC Delfiadri mengatakan, pertandingan uji coba dengan dua tim Nalayan FC dan PPLP Sumbar menjadi pertandingan atau latihan perdana yang digelar di stadion ini.
Kedua tim ini yakni tim Nalayan FC dan tim PPLP Sumbar yang akan bermain secara bergantian menghadapi punggawa Semen Padang FC. Teknis pertandingannya, lanjutnya tim pertama akan bermain selama 45 menit dan tim kedua bermain di babak kedua.
Baca Juga: Genjot Persiapan Jelang Liga 2, Semen Padang Jajal Kekuatan Dua Tim di Stadion Haji Agus Salim
Ia berharap dalam laga ini tim Semen Padang akan mendapatkan tekanan dari kedua tim tersebut dan bagaimana anak-anak keluar dari tekanan dan menguasai pertandingan.
"Semen Padang akan bermain dengan kekuatan penuh untuk menghadapi kedua tim tersebut yang memiliki kekuatan dan stamina lebih banyak karena hanya bermain satu babak saja" kata dia.
Selain itu,laga ini menurut dia sebagai sarana mempraktikkan hasil latihan yang dijalankan tim setiap harinya usai menjalani libur Idul Adha beberapa waktu lalu.
"Kita latihan penuh dalam satu pekan dengan program dua satu, dua hari latihan pagi sore dan hari ketiga latihan sore atau pagi saja. Kita ingin anak-anak dapat semakin padu dalam menjalankan strategi pertandingan," katanya. (Antara)
Berita Terkait
-
Takluk dari Semen Padang, Pelatih Persiba Balikpapan Ngaku Punya PR Besar
-
Jadi Kandang Semen Padang FC, Rumput Stadion Haji Agus Salim Mulai Diperbaiki
-
Stadion Haji Agus Salim Jadi Kandang Semen Padang FC, Manajemen Siapkan Rp 1 Miliar untuk Perbaikan
-
Arungi Liga 2, Semen Padang Dipastikan Tetap Bermarkas di Stadion Haji Agus Salim
-
Resmi Jadi Homebase, Semen Padang FC Anggarkan Perbaikan Stadion Haji Agus Salim Rp1 Miliar
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Belanja Mainan Hemat! Diskon 90% di Kidz Station Kraziest Sale, Bayar Pakai BRI Makin Untung
Pilihan
-
5 Fakta Wakil Ketua DPRD OKU Parwanto: Kader Gerindra, Tersangka KPK dan Punya Utang Rp1,5 Miliar
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
Terkini
-
5 Lipstik Terbaik untuk Bibir Kering, Ada yang Super Mewah!
-
7 Tanda Bahaya Infeksi Kulit Usai Thrifting Baju Bekas, Jangan Disepelekan!
-
KAHMI Sumbar Usul Program MBG Libatkan Koperasi Sekolah dan Desa, Ini Alasannya
-
5 Makanan Pencegah Kram Otot Saat Olahraga, Nomor 3 Bikin Segar dan Cepat Pulih!
-
Ratusan Warga Betumonga Mentawai Demo Bupati hingga DPRD, Tuntut Pengakuan Hak Tanah Ulayat!