SuaraSumbar.id - Pelatih Barcelona Xavi Hernandez dikabarkan bersedia mempertahankan Frenkie de Jong. Namun syaratnya, gelandang asal Belanda tersebut bersedia gajinya dipangkas.
Sebagaimana diketahui, Barcelona dan Manchester United sudah mencapai kata sepakat soal transfer Frenkie de Jong. Akan tetapi, de Jong menolak untuk meninggalkan Camp Nou.
Barcelona sebelumnya dikabarkan ingin melepas de Jong guna mengatasi masalah finansial yang membuat klub di ambang kebankrutan.
De Jong sendiri masuk dalam daftar pemain bergaji besar di Camp Nou, sehingga sulit bagi klub pimpinan Joan Laporta untuk mempertahankan pemain tersebut.
Dilaporkan Marca, Senin (25/7/2022), Xavi telah menyampaikan hasil rapat para petinggi klub dan menyampaikan syarat kepada de Jong soal pemotongan gaji.
Berdasarkan hasil diskusi petinggi klub, jika de jong ingin tetap bertahan, pemain asal Belanda itu akan menerima hampir 30 juta euro bruto untuk musim 2022/23.
Xavi memberi tahu Frenkie bahwa dia mengandalkannya dan menganggapnya sebagai pemain penting dalam proyeknya – dia menyukai kenyataan bahwa dia bisa bermain di lini tengah dan bek tengah. Tetapi dia juga menggarisbawahi bahwa jika dia ingin bertahan di Barcelona, dia harus berusaha menerima kenyataan dan bersedia mengurangi gajinya, menurunkan hampir separuh upahnya yang diterima saat ini.
Menurut sumber dari dalam klub, pertemuan empat mata antara xavi dengan de Jong berjalan baik, dan pemain 25 tahun itu sepertinya bersedia memenuhi syarat tersebut asalkan bisa tetap berseragam Barcelona. (Suara.com)
Baca Juga: Frenkie de Jong Bisa Bertahan di Barcelona, Syaratnya Potong Gaji
Berita Terkait
-
Mengungkap 3 Alasan Mencolok Frenkie de Jong Bertahan di Barcelona
-
Diplot Xavi sebagai Bek Tengah, Indikasi Frenkie de Jong Segera Tinggalkan Barcelona?
-
Gabung Barcelona, Robert Lewandowski Akui Peran Besar Xavi Hernandez
-
4 Pemain Barcelona yang Kini Harganya Lebih Mahal dari Lionel Messi
-
Frenkie de Jong Ikut Tur Pramusim Barcelona, Batal Gabung Manchester United?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Kapan Libur Isra Mikraj 2026? Cek Jadwal Lengkap Long Weekend Januari
-
Berapa Gaji PPPK Paruh Waktu 2026? Ini Rincian Lengkap Gaji dan Tunjangannya
-
BKSDA Temukan Lagi Amorphophallus Titanum di Agam, Bunga Endemik Sumatera Setinggi 113 Cm
-
Pemprov Sumbar Bakal Bongkar Paksa Bangunan Ilegal di Kawasan Konservasi di Batang Anai
-
Wings Air Resmi Buka Penerbangan Padang-Sibolga, Kapan Mulai Beroperasi?