SuaraSumbar.id - Buluk eks Superglad memohon agar kasus penipuan berkedok investasi yang menjeratnya diselesaikan secara kekeluargaan.
Besly Irawan selaku salah satu korban menyambut baik permintaan Buluk. Dia berjanji laporan di Polda Metro Jaya akan dicabut bila Buluk mengembalikan hak para korban yang telah ditipu.
"Kalaupun mau diselesaikan kekeluargaan, harus ada uang yang dia bayar ke kita. Apa mungkin setengah, atau berapa," kata Besly saat dihubungi Suara.com, Kamis (21/7/2022).
Sebagai bentuk keseriusan, Besly dan para korban memberi waktu hingga 26 Juli 2022 kepada Buluk untuk mengembalikan duit yang telah dimakan. Jika sampai waktu itu tak juga tanda-tanda kabar baik, korban memilih untuk melanjutkan kasus ini di Polda Metro Jaya.
Baca Juga: Nasib Buluk eks Superglad Ditentukan 26 Juli, Ada Peluang Dijebloskan ke Penjara
"Kalau dia nggak bisa sepeserpun, kita milih lanjut ke polisi," ujar Besly.
Besly telah melaporkan kasus penipuan Buluk eks Superglad ke Polda Metro Jaya, Mei 2022. Dua bulan berjalan, polisi telah memanggil sejumlah saksi.
Sebagai informasi, Besly Irawan Sinaga menjadi satu diantara 12 orang korban penipuan investasi bodong yang digagas Buluk eks Superglad. Dari belasan orang itu, terkumpul uang Rp 2,4 miliar.
Buluk eks Superglad memberikan iming-iming profit dari investasi sebesar 16 persen. Bukannya mendapat untung, para investor justru merugi karena uangnya dibawa kabur mantan vokalis band Superglad tersebut.
Baca Juga: Korban Rugi Rp 2,4 Miliar, Terungkap Modus Penipuan Berkedok Investasi Buluk eks Superglad
Berita Terkait
-
Nikita Mirzani Dijemput Paksa di Mall, Gilang Juragan 99-Shandy Purnamasari Berpisah
-
Sarwendah Punya Kista di Batang Otak, Nunung Takut dengan Sule yang Baperan
-
Bawa Kabur Rp 2,4 Miliar, Duit Buluk eks Superglad Kini Sisa Rp 190 Ribu
-
Rumah Nikita Mirzani Digeledah Polisi, Jessica Iskandar Ditipu Belasan Miliar Rupiah
-
2 Bulan Kabur karena Kasus Penipuan, Buluk Superglad Akhirnya Ditemukan
Tag
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
Oh Nasibmu MU: Tak Pernah Kalah, Sekali Tumbang Justru di Laga Final
-
Tottenham Hotspur Juara Liga Europa, Akhiri 17 Tahun Puasa Gelar
-
5 Rekomendasi Skincare Wardah Terbaik, Bahan Alami Aman Dipakai Sehari-hari
-
Mau Masuk SMA Favorit di Sumsel? Ini 6 Jalur Pendaftaran SPMB 2025
-
Mobilnya Dikritik Karena Penuh Skandal, Xiaomi Malah Lapor Warganet ke Polisi
Terkini
-
Mantan Kapolres Solok Selatan Jadi Saksi Kasus Polisi Tembak Polisi, Begini Pengakuannya!
-
5 Link DANA Kaget Terbaru Pembawa Berkah, Buruan Klaim Saldo Gratis!
-
Link DANA Kaget Terbanyak Hari Ini, Lengkap dengan Tips Klaim Saldo Gratis Tanpa Tipu-tipu!
-
Kenapa Puluhan Calon Haji Embarkasi Padang Terpisah di Tanah Suci? Ini Penjelasan Kemenag Sumbar
-
Nomor HP Kamu Beruntung! Dapat Saldo Gratis Ratusan Ribu, Klaim 5 Link DANA Kaget Aktif Terbaru!