SuaraSumbar.id - Jajaran Polres Solok Selatan akhirnya meringkus pelaku jambret HP, Sabtu (2/7/2022). Sebelumnya, korban jambret pelaku itu tewas kecelakaan saat berusaha mengejar tersangka di Nagari Padang Air Dingin, Kecamatan Sangir Jujuan, Kabupaten Solok Selatan papda Rabu (29/6/2022).
Kapolres Solok Selatan, AKBP Tedy Purnanto mengatakan, pelaku jambret SY (28) ditangkap di daerah Bukit Manggiu, Jorong Sampu, Kecamatan Sangir.
Dari tangan pelaku, polisi mengamankan barang bukti sepeda motor yang digunakan pelaku untuk menjambret, jaket, telepon genggam milik korban dan helm yang dipakai pelaku saat beraksi.
"Pelaku sudah kami amankan di Mapolres," katanya, Minggu (3/7/2022).
Penangkapan pelaku dilakukan oleh tim gabungan Satuan Reskrim dan Satuan Intelkam Polres Solok Selatan setelah warga melaporkan peristiwa pencurian ke Polsek Sangir Jujuan pada Rabu (29/6/2022).
Aksi penjambretan terjadi pada Rabu (29/6) pagi. Kala itu korban Desmita Fitriani (17) berboncengan dengan ibunya dari arah Lubuk Malako hendak ke Padang Aro.
Saat tiba di daerah Jorong Koto Gadang, Nagari Lubuk Malako, pelaku menyalip kendaraan korban dan langsung mengambil telepon genggam milik korban yang ditaruh di saku dashboard sepeda motor.
Mengetahui telepon genggam miliknya diambil, korban mencoba mengejar pelaku. Namun sepeda motor pelaku lepas kontrol sehingga mengalami kecelakaan tunggal di daerah Padang Air Dingin.
Korban dibawa ke Puskesmas Bidar Alam untuk mendapatkan perawatan medis. Selanjutnya dirujuk ke RSUD Solok Selatan dan menghembuskan napas terakhir.
Baca Juga: Remaja Korban Pencurian HP di Solok Selatan Tewas Saat Kejar Pelaku
Kapolres mengimbau agar masyarakat berhati-hati, waspada dan tidak mengenakan barang berharga yang berlebihan saat bepergian dan keluar rumah karena akan memicu tindak kejahatan. (Antara)
Berita Terkait
-
Pelaku Jambret Anak di Jatinegara Ngotot Tak Bersalah dan Ancam Polisikan Warga, Namun CCTV Membuktikan
-
Jambret HP Bocah di Jatinegara Nyungsep ke Got, Panik Dicegat Emak-emak: Mau ke Mana Lu?
-
Waspada! Jambret Handphone Anak Kecil Berkeliaran di Serang
-
Buntut Cekcok Lahan, Warga Pesisir Selatan Tewas Ditembak di Kebun Sawit
-
Polisi Ringkus Empat Pelaku Jambret HP di Ciledug, Ada yang Didor karena Mencoba Kabur
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Banjir Putuskan Jalan Provinsi AgamLimapuluh Kota, Akses Palupuh Lumpuh Total
-
6 Sampo Anti Uban, Solusi Hitamkan Rambut dengan Harga Mulai Rp 9 Ribu
-
Benarkah Air Sinkhole Limapuluh Kota Bisa Sembuhkan Penyakit? Ini Wanti-wanti Badan Geologi
-
Fakta Sinkhole di Situjuah Batua Limapuluh Kota: Air Jernih Tanpa Ikan, Warga Ramai Berdatangan!
-
Siapa Ressa Rizky Rossano? Gugat Denada Miliaran Rupiah, Ngaku Anak Kandung yang Ditelantarkan