SuaraSumbar.id - Gelaran Piala Indonesia direncanakan kembali bergulir tahun 2022 ini. Bahkan, telah beredar surat edaran mengenai bergulirnya kejuaraan yang diikuti tiga strata kompetisi yang vakum beberapa tahun terakhir.
Anggota Komite Eksekutif (Exco) Yoyok Sukawi membenarkan Piala Indonesia masuk dalam agenda PSSI pada 2022. Meski masih belum diketahui siapa yang akan menjadi operator kejuaraan tersebut.
Pada edisi sebelumnya, Piala Indonesia langsung dipegang oleh PSSI. Berbeda dengan Liga 1 dan 2 yang dipercayakan kepada PT Liga Indonesia Baru (LIB).
"Benar, Piala Indonesia masuk agenda kegiatan PSSI tahun ini," kata Yoyok saat dikonfirmasi Suara.com, Kamis (30/6/2022).
Baca Juga: Exco PSSI Benarkan Piala Indonesia Digelar Tahun Ini
"Kalau terkait operator tunggu keputusan resminya yah," sambung sosok yang juga petinggi PSIS Semarang itu.
Sebelumnya, telah beredar surat dari PSSI kepada peserta Piala Indonesia 2022. Dalam surat itu disebut Piala Indonesia digelar sesuai hasil Kongres Biasa PSSI beberapa waktu lalu.
Disebutkan juga peserta Piala Indonesia 2022 berjumlah 64 tim yang terdiri dari 18 tim Liga 1, 28 tim Liga 2 dan 18 tim Liga 3.
Piala Indonesia dijadwalkan berlangsung pada Agustus 2022 hingga Maret 2023. Juara Piala Indonesia 2022 berpotensi mewakili Indonesia pada ajang AFC Cup 2023.
Piala Indonesia terakhir kali digelar pada musim 2018/2019. Saat itu, PSM Makassar keluar sebagai juara.
Berita Terkait
-
Segini Uang yang Harus Dikeluarkan PSSI Jika Ingin Jurgen Klopp Jadi Pelatih Timnas
-
Erick Thohir Tiba-tiba Unggah Foto Bareng Bek Sayap Jepang, Ada Apa?
-
Timnas Indonesia Digilas Jepang, Sayonara Shin Tae-yong?
-
Temui Dua Calon Pemain Naturalisasi Baru, Ini Harapan Erick Thohir
-
Beredar Foto Ole Romeny Sedang di Rumah Sakit Rekanan PSSI, Salaman usai Timnas Indonesia vs Jepang?
Terpopuler
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Warga Diimbau Hindari Jalur Rawan Longsor dan Banjir di Pasaman
-
HOAKS! Arema FC Bantah Keras Rumor Depak Choi Bo-kyeong
-
Banjir Landa Dua Kecamatan di Aceh Jaya, Ratusan Warga Mengungsi"
-
3 Desa di Subulussalam Aceh Dilanda Banjir, Rumah Warga Terendam
-
Harimau Sumatera 'Gadih Mudiak Aie' Dievakuasi dari Kandang Jebak, Begini Kondisinya!