SuaraSumbar.id - Dulu, bermain di luar rumah pada siang hari, adalah saat yang paling ditunggu-tunggu oleh anak-anak. Tapi bocah-bocah era sekarang tidak demikian.
Hal itu tercermin dari video viral di media-media sosial, Sabtu (18/6/2022) ini. Dalam unggahan itu, ada seorang ibu yang tertawa melihat lembar jawaban ujian anaknya.
Momen itu dibagikan oleh akun @underc0ver.id di jejaring media sosial Instagram. Rekaman video memperlihatkan lembar ujian Penilaian Akhir Tahun milik anak Sekolah Dasar (SD) bernama Daffa.
Lembar ujian penilaian SD di salah satu Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan itu terlihat telah dinilai dan dikoreksi oleh guru.
Baca Juga: Viral Cewek Curhat Punya Sahabat Selama 17 Tahun Kini Mereka Jadi Istri dari Lelaki yang Sama
Si perekam sekaligus ibu dan orang tua dari siswa bernama Daffa itu pun merekam serta menyorot soal dan jawaban putranya di mata pelajaran Bahasa Indonesia.
"Kegiatan yang dilakukan saat siang hari adalah..." ujar si ibu yang membacakan kembali persoalan nomor 1 tersebut.
Pilihan jawaban dari soal pertanyaan itu ada dua, yaitu belajar di rumah dan bermain di lapangan.
Jawaban Daffa saat itu adalah memilih opsi pilihan A, yaitu belajar di rumah. Namun, jawaban Daffa itu ternyata salah menurut sang guru Bahasa Indonesia.
Hal itu terlihat dari tanda silang di soal tersebut yang berarti jawaban Daffa salah. Kesalahan itu membuat ibu Daffa terheran-heran dan tertawa.
Baca Juga: Niat Banget! Jin BTS Berkeliling 15 Minimarket Hanya untuk Beli Roti Ini
"Kenapa jadi salah belajar di rumah? Harusnya bermain di lapangan nih?" ungkap si ibu dengan nada bercanda.
Daffa yang mendengar ucapan ibunya itu pun sontak menjawab mengapa dirinya tak mau bermain di lapangan saat siang hari.
"Panas tapi," jawab Daffa.
Ungkapan Daffa soal keengganannya bermain karena panas itu pun membuat si ibu tergelak tertawa.
"Jadi yang salah siapa?" tanya ibunya sembari tertawa.
Daffa pun menyalahkan sang ibu guru yang meminta dirinya bermain di lapangan. Lagi-lagi, si ibu kembali ngakak mendengar penuturan putranya yang masih SD itu.
Klip itu sontak viral dan menuai beragam tanggapan dari warganet di kolom komentar hingga menuai perdebatan.
"Orang tuanya chill, calon anak sukses," kata @mriexxx.
"Masak anak enggak boleh belajar siang-siang?" kata @rizxxx.
"Pentingnya untuk guru memahami High Order Thinking Skills dan multiple intelligences serta membuat pertanyaan terbuka pada setiap assessment. Karena setiap anak unik dan memiliki kecerdasannya masing-masing. Yuk Ibu dan Bapak guru kita belajar lagi," jelas @tigaxxx.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Jualan Bakso dengan Gerobak? Sorry, di Kalimantan Sudah Pakai Avanza!
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
Terkini
-
PSU Pilkada Pasaman 2024 Diklaim Lancar, Rekapitulasi Digelar Minggu 20 April 2025!
-
Misteri Mayat di Bukittinggi Terungkap! CCTV Ungkap Detik-Detik Terakhir Korban Asal Lubuk Linggau
-
Link Resmi Saldo Gratis DANA Kaget, Masih Aktif hingga Siang ini, Buruan Klaim!
-
Kejutan Saldo Gratis DANA Kaget, Sabtu 19 April 2025: Siapa Cepat Dapat Cuan!
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!