SuaraSumbar.id - Seorang perempuan berusia 20 tahun terserang stroke karena kerap begadang. Kisahnya pun viral di media sosial TikTok.
Perempuan itu membagikan kisahnya. Dia harus dilarikan ke ICU hingga mengalami koma.
"Guys dengerin, ini foto aku pas lagi ulang tahun dan di RS, posisi habis koma. Kenapa koma? Karena di pembuluh darah otakku itu ada perdarahan, jadi ada stroke," ujarnya, dikutip dari Suara.com, Selasa (7/6/2022).
"Kok bisa stroke? Padahal masih muda, masih baru 20 tahun. Jawabannya adalah, begadang," ungkap @olszalau.
Baca Juga: Hits Health: Kena Stroke Gara-Gara Begadang hingga Ruben Onsu Dirawat di ICU
Ia mengaku kerap tidur saat sudah subuh, bahkan kadang baru tidur besok siangnya. Hal itu dilakukannya sejak awal pandemi Covid-19 karena merasa lebih produktif beraktivitas di malam hari.
Karena kebiasaan tersebut, pada 2021 akhirnya tubuhnya drop sehingga mengharuskannya masuk ICU dan mengalami koma.
Dari pengalamannya tersebut, ia mengingatkan kepada siapapun yang suka begadang untuk berhenti agar tidak mengalami kejadian serupa.
Untuk diketahui, kebiasaan begadang membuat seseorang kurang tidur di malam hari. Mengutip dari penelitian yang terbit di European Heart Journal pada 2011 lalu oleh Warwick Medical School, menunjukkan bahwa kurang tidur yang berkepanjangan serta pola tidur yang terganggu dapat memiliki implikasi kesehatan jangka panjang yang serius.
Peneliti telah menghubungkan kurang tidur dengan stroke, serangan jantung dan gangguan kardiovaskular yang sering mengakibatkan kematian dini.
Baca Juga: Ruben Onsu Sakit Darah Rendah dan Deretan Berita Populer Kesehatan Lainnya
Selain stroke dan penyakit kardiovaskular, ingat lagi bahaya kurang tidur untuk kesehatan karena kebiasaan begadang, dirangkum dari Healthline.
Berita Terkait
-
Bahaya Begadang saat Ramadan: Kurang Tidur, Kinerja Menurun?
-
Cara Cegah Stroke Berulang, Wajib Rajin Olahraga Setiap Hari?
-
Hamdan ATT Alami Pecah Pembuluh Darah Lagi di Tempat Tidur, Istri Nangis: Ini Takdir Allah
-
Terkena Stroke 2 Kali, Begini Kondisi Hamdan ATT Sekarang
-
Biaya Hamdan ATT Berobat Stroke, Capai Puluhan Juta Setiap Bulan
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Eliano Reijnders Gabung Timnas Indonesia, PEC Zwolle Tulis Kalimat Menyentuh
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
Pilihan
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
Terkini
-
Kejar-kejaran dengan Polisi, Kurir Ganja 26 Kg Diringkus di Pasaman Barat, 1 Pelaku Residivis!
-
Daftar 7 Kapolres Baru di Polda Sumbar, Lengkap dengan 10 PJU Baru!
-
Kronologi Anggota Satpol PP Padang Tewas Ditabrak Mobil di Pariaman
-
Kamera Galaxy S25 Ultra-Galaxy AI Terbaru Hasilkan Foto Arsitektur Epik
-
Nikmati Fasilitas Pembayaran Digital Eksklusif di Kapan Lagi Buka Bareng BRI Festival 2025: Momen Spesial Ramadan